Jin Akui 7 Tahun Lalu Penampilan Member BTS Sangat Kucel
Foto: Facebook/BTS
Kim Seok Jin atau Jin BTS merupakan visual Bangtan Sonyeondan (BTS) boy group besutan Big Hit Music.
Acap kali Jin terlihat sangat percaya diri mengikrarkan diri sendiri sebagai world wide handsome.
Pengakuan pribadi Jin tersebut tak bisa disangkal karena dia memang memiliki paras yang ganteng.
Keindahan wajah pelantun Epiphany ini memang sesuai dengan ketampanan ideal orang Korea Selatan.
Pada acara Tokopedia beberapa waktu lalu, Jin kembali membicarakan visual dirinya dan BTS.
Seluruh member BTS dihadapkan pada tantangan bermain Jenga sembari menjawab pertanyaan dari host.
Saat tiba giliran Jin, dia mendapatkan pertanyaan mengenai apa perbedaan mencolok dari member BTS dulu dan sekarang.
"Hal paling berbeda dari BTS dulu dan sekarang adalah visual kami, para member sekarang terlihat semakin berkilau," lugas Jin sembari berhati-hati memindahkan balok agar menara tidak roboh.
"Ah tujuh tahun lalu kami sangat kucel," imbuhnya.
Hansol yang menjadi salah satu host menggoda Jin dengan menanyakan siapa member paling kinclong di BTS.
"Tentu saja aku," sebutnya.
(syf/syf)
ARMY Bersiap! Jin BTS Bakal Comeback pada Mei 2025
Senin, 14 Apr 2025 19:45 WIB
Kubur Mimpi Jadi Aktor, Jin BTS: Aku Senang Menjadi Penyanyi
Jumat, 22 Nov 2024 16:30 WIB
Perawat yang Dituding Dekati Jin BTS Secara Ilegal Bebas
Kamis, 27 Jul 2023 20:45 WIB
Bagikan Foto Gagah Pakai Seragam Saat Wamil, Begini Kabar Jin BTS
Kamis, 19 Jan 2023 10:55 WIB
V BTS Catat Rekor Sebagai Idol dengan Pendapatan Tertinggi di Paris Fashion Week
Senin, 13 Oct 2025 12:45 WIB
Pandangan RM BTS Soal Tekanan Menikah & Punya Anak: Setiap Orang Punya Temponya Sendiri
Senin, 06 Oct 2025 22:15 WIB
Penampilan Jungkook di Siaran Langsung Bikin Fans Heboh dan Banjir Pujian
Senin, 29 Sep 2025 19:45 WIBTERKAIT