SNSD Dikabarkan Bakal Comeback, Ini Reaksi SM Entertainment
Girls Generation yang juga dikenal dengan SNSD dikabarkan akan melakukan comeback setelah beberapa tahun hiatus.
Kabar comeback menyerebak lantaran anggota SNSD belakangan ini kerap berkumpul dan saling membahas tentang keinginan menyapa para penggemar sebagai grup.
Tak ingin kabar berkembang terlalu jauh, SM Entertainment agensi yang melahirkan SNSD segera memberikan respons.
Salah satu perwakilan dari SM Entertainment, bersadarkan laporan NewsN, mengatakan bahwa kabar comeback SNSD belum diputuskan.
"Belum diputuskan," ujar salah satu perwakilan SM Entertainment pada Jumat (19/2).
Lebih lanjut, pihak SM Entertainment mengatakan bahwa hal ini masih menjadi pertimbangan lantaran anggota SNSD yang berasal dari agensi lain masih sulit menyatukan jadwal.
Saat ini, anggota SNSD sedang sibuk dengan aktivitas solo masing masing seperti comeback solo, akting, dan lainnya.
SNSD kali terakhir comeback saat merilis album Holiday Night pada Agustus 2017 silam.
(arm/syf)