Siap Menikah di Usia 35 Tahun, Krystal f(x) Sudah Punya Calon?

Lepas dari SM Entertainment, Krystal f(x) mulai aktif di YouTube. Baru-baru ini, video terbaru dari seri CHARGING CRYSTALS, rilis di kanal milik Monotube.
Pemilik nama Jung Soojung itu, bicara soal banyak hal, termasuk tentang keinginannya untuk menikah muda.
Hal ini terungkap ketika Krystal dan manajernya, Hojoon, tengah menyantap makanan enak di salah satu restoran. Tiba-tiba, adik Jessica Jung ini mengenang masa mudanya.
"Tahun ini aku berusia 28 tahun. Aku berusia sekitar 15 tahun ketika memulai debut," ungkap wanita kelahiran 1994 itu.
Lebih lanjut, Krystal kemudian menjelaskan secara rinci tentang apa yang akan terjadi pada kehidupannya di 10 tahun kedepan jika ia tidak debut sebagai member f(x).
"Dan mungkin dalam 10 tahun, aku akan menikah dan punya anak juga," tuturnya.
Lalu, wanita 26 tahun ini mengaku ingin menikah lebih awal. Tentu ucapan ini membuat manajernya terkejut.
"Aku ingin menikah lebih awal." ucap Krystal sambil mengela napas.
"Ingin menikah pada usia 35?" tanya sang manajer.
Lalu, Krystal dengan mantap mengangguk. Ia merasa masih punya waktu 7 tahun untuk menikmati hidupnya sebelum menikah.
"Aku punya 7 tahun (sebelum menikah)." tukasnya.
Tentu keinginan Krystal ini mendapat dukungan dari para penggemar. Mereka juga berharap bisa melihat Krystal menikah dan memiliki keluarga yang bahagia.
Dan kemungkinan besar, pemilik nama Jung Soojung ini sudah punya kekasih yang akan menjadi calon suaminya kelak.
(nap/nap)
Kepergok Nonton US Open Dekat Taylor Swift, Krystal Jung Bikin Salfok
Rabu, 11 Sep 2024 20:30 WIB
Suara Satu Menit Krystal Jung Obati Kerinduan Penggemar
Sabtu, 17 Feb 2024 10:15 WIB
Isi Soundtrack Drama 'Crazy Love', Baekho Rilis Single Baru
Senin, 21 Mar 2022 09:51 WIB
Jessica Jung Ulang Tahun, Jennie BLACKPINK Beri Kejutan
Sabtu, 22 May 2021 12:30 WIBTERKAIT