Transformasi Dramatis GFRIEND lewat Mini Album 'Song of the Sirens'

GFRIEND telah resmi comeback dengan mini album 回: Song of the Sirens hari ini, Senin (13/7) pukul 4 sore waktu Korea Selatan.
Lewat tayangan konferensi pers bersama media yang dilansir dari Soompi, para member GFRIEND mengatakan bahwa album Song of the Sirens menjadi bagian kedua dari proyek 'Labyrinth atau simbol 回' di setiap album mereka.
Pada comeback kali ini, mereka memutuskan untuk melakukan transformasi dramatis seperti yang dikatakan oleh Sowon.
"Kami telah berpikir untuk mengganti citra kami selama ini, walaupun kami akan tetap tumbuh, kami ingin publik menemukan sesuatu yang baru dari kami. Dalam proses pembuatan album ini, kami dan agensi telah banyak berdiskusi dan memutuskan menampilkan sesuatu yang baru untuk para penggemar," ujar Sowon.
"Sesuatu yang bohong kalau kami tak mendapat banyak tekanan mengenai citra yang kami tampilkan ke publik. Tapi, dalam album ini beban kami terasa amat berat karena kami mengusung tema baru dan kami harus bertanggung jawab untuk hal ini demi GFRIEND yang baru," sambungnya.
Yuju menambahkan, dalam album ini, para member berkesempatan untuk ikut menggarap lagu seperti dirinya bersama Eunha dan Umji yang berproses dalam menulis lirik pada lagu Apple, Tarot Cards dan Time of the Eye yang semula diberi judul Time of the Eye of the Hurricane.
"Aku benar-benar tertarik dalam membuat lirik lagu selama ini, walaupun sangat sulit, tapi aku sangat senang bisa berkontribusi dalam album ini," ujar Eunha.
"Pengalaman ini sangat berharga dan aku diberi kesempatan itu. Jadi, aku dan member lainnya benar-benar melakukan yang terbaik," sambung Umji.
Menutup pembicaraan, Sowon menegaskan untuk para penggemar bisa menikmati comeback mereka.
"Kami berharap orang-orang akan melihat kita dan mengatakan bahwa GFRIEND telah menjadi sosok yang baru," tukasnya.

GFRIEND Kompak Kumpul Lagi, Persiapkan Comeback?
Senin, 07 Aug 2023 21:15 WIB
Usai Bubarkan GFRIEND, Source Music Didenda Rp35 Juta karena Hal Ini
Jumat, 15 Apr 2022 11:43 WIB
GFRIEND Putuskan Hengkang dari Agensi Source Music
Selasa, 18 May 2021 11:34 WIB
Foto Kartu Pelajar Eunha GFRIEND Bikin Terkejut, Kenapa?
Rabu, 27 Jan 2021 18:53 WIBTERKAIT