Teddy Pardiyana Ajukan Permohonan Hak Waris, Sule: Tenang, Kita Bukan Perampok
Teddy Pardiyana Ajukan Permohonan Hak Waris, Sule: Tenang, Kita Bukan Perampok (Foto: dok. insertlive)
Teddy Pardiyana mengajukan permohonan ke Pengadilan Agama (PA) Bandung terkait hak ahli waris Bintang, anak perempuannya dengan Lina Jubaedah.
Lina Jubaedah adalah mantan istri Sule. Setelah bercerai dengan Sule, Lina menikah dengan Teddy dan memiliki anak bernama Bintang.
Dalam permohonan Teddy di PA Bandung, pihak termohon adalah anak-anak Sule, yakni Rizky Febian, Putri Delina, Rizwan Fadillah, Ferdinand Adriansyah, dan Utisah, ibu almarhum Lina.
Teddy mengajukan permohonan tersebut untuk memperjelas status hukum Bintang. Ia ingin anak perempuannya memiliki hak sebagai ahli waris setelah Lina meninggal dunia enam tahun lalu.
Permohonan Teddy sudah masuk pada tahap persidangan. Pada agenda selanjutnya yang dijadwalkan pada 27 Januari, Sule dipanggil sebagai wali dari anak bungsunya, Ferdinand.
Sule kemudian menjawab permohonan Teddy Pardiyana dengan santai. Ia merasa tidak perlu datang dan menanggapi lebih lanjut soal permohonan hak waris yang diajukan Teddy.
"Ngapain ditanggapi? Biarin saja mereka mau tuntut, mau apa, apa yang harus dituntut?," kata Sule di kawasan Transmedia, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (19/1).
"Masalahnya gini, dari pengadilan agama di Bandung, yang terhormat bapak, kami bukan tidak mau hadir, tapi waktu dan kesempatannya belum ada," lanjutnya.
Menurut Sule, Teddy tidak perlu memusingkan hak waris Bintang. Sebab, sebagian besar harta yang dipermasalahkan sebenarnya adalah hasil kerja keras Sule dan anak-anaknya.
Sule juga menegur Teddy agar tidak terburu-buru menuntut warisan sebelum mempertanggungjawabkan aset-aset yang masih simpang siur keberadaannya.
Sebagai informasi, Teddy Pardiyana sempat dipenjara atas kasus penggelapan aset yang dilaporkan Rizky Febian pada 2023.
"Kalau berbicara soal warisan atau yang disebutnya legalitas untuk Bintang, tenanglah, kita bukan perampok. Lagian itu harta gua kok yang sudah gua ikhlasin, sudah gua kasih sama mamanya Bintang, diurus sama Putri, kan gitu," ujar Sule.
"Kan ini aset juga belum kumpul semua, surat-surat yang hilang ke mana? Duit Iky yang Rp5 miliar ke mana? Terus yang di Bandung Indah itu ke mana? Kalau itu hilang, berarti Bintang kebagiannya sedikit dong? Kumpulin dululah, santai, jangan main-main urus warisan-warisan," sambungnya.
Sule kemudian menyampaikan pesan untuk Teddy Pardiyana. Ia meminta Teddy untuk fokus bekerja dan menafkahi putrinya, ketimbang sibuk mengurusi hak waris. Sule juga meminta Teddy untuk tidak mengusik anak-anaknya.
"Sekarang konsentrasi saja buat bapaknya, hidupi anaknya. Jadilah laki-laki bertanggung jawab. Hidupi dulu anaknya, nanti kalau sudah 17 tahun, masalah legalitas tetap masih ada kok. Nggak akan gua ambil lagi kok, walaupun itu punya gua, kan sudah gua sudah ikhlasin buat almarhumah," kata Sule.
"Itu sudah gua kasih, jangan ganggu anak-anak gua," tegasnya.
(KHS/fik)- teddy pardiyana
-
sule
Sule
Selengkapnya - hak waris
-
lina jubaedah
Lina Jubaedah
Selengkapnya - bintang
- hukum waris
Lupakan Masa Lalu, Sule Ingin Anak-anaknya Perhatikan Putri Lina dan Teddy
Senin, 05 Feb 2024 13:00 WIB
Teddy Pardiyana Ditahan, Rizky Febian Bakal Rawat Bintang?
Jumat, 27 Jan 2023 15:15 WIB
Terjerat Kasus Penggelapan Mobil Rizky Febian, Teddy Dituntut 2 Tahun Penjara
Jumat, 13 Jan 2023 08:00 WIB
Teddy Pardiyana Dituding Lakukan Penipuan Berkedok Visa
Jumat, 05 Aug 2022 22:20 WIB
01:48
Video: Teddy Tuntut Hak Waris Anak, Sule Pertanyakan Surat-Uang Hilang
Senin, 19 Jan 2026 17:00 WIB
01:35
Video: Sule akan Dipanggil Sidang usai Teddy Ajukan Permohonan Ahli Waris
Senin, 19 Jan 2026 11:00 WIB
01:27
Tangani Skandal Selingkuh Artis S, Nanda Persada Singgung Posisi Bupati
Selasa, 09 Sep 2025 17:30 WIBTERKAIT