Mengenal Ortu Erin yang Disebut Tak Kalah Tajir dengan Andre Taulany
Mengenal Ortu Erin yang Disebut Tak Kalah Tajir dengan Andre Taulany/Foto: instagram.com/erintaulany
Polemik rumah tangga Andre Taulany dan Erin tengah menjadi topik perbincangan hangat publik. Komedian kenamaan Tanah Air ini 3 kali menggugat cerai sang istri setelah 18 tahun bersama.
Usai digugat cerai 3 kali, Erin pun melayangkan gugatan terhadap Andre Taulany terkait masalah harta. Tak main-main, Erin menggugat 32 harta milik sang suami hingga harta bersama lainnya.
Sejumlah poin yang masuk dalam gugatan Erin seperti 9 tanah dan bangunan, 13 barang bergerak, 2 saham, 4 rekening bank, bahkan 4 polis asuransi.
"Andre Taulany hanya mengajukan gugatan cerai, tidak mengajukan gugatan apa pun juga. Namun, Andre Taulany digugat balik terkait dengan beberapa harta, termasuk nafkah dan juga harta bersama," ujar Fahmi Bachmid kepada awak media, Jumat (15/8).
Aksi Erin ini sukses memancing rasa penasaran publik terhadap sosoknya. Selama ini, Erin dikenal sebagai istri sosialita. Bukan tanpa alasan, Erin tergabung ke dalam geng sosialita yang anggotanya terdiri dari istri pengusaha tajir dan artis ternama.
Selain itu, Erin juga kerap memperlihatkan kehidupannya yang hedon. Ia kerap tampil menggunakan fashion branded hingga jalan-jalan mewah ke luar negeri.
Erin Taulany/ Foto: Instagram/@erintaulany |
Usut punya usut, Erin ternyata bukanlah sosok sembarangan. Meski dikenal sebagai istri Andre Taulany, ia disebut-sebut terlahir dari keluarga kaya.
Erin atau Rien Wartia Trigina adalah anak dari pasangan Yulius Anthony dan Susy Anthony. Ia adalah anak pertama dari dua bersaudara.
Melihat dari akun Instagramnya, Susy Anthony, mertua Andre Taulany ini kerap pamer gaya hidup yang mewah. Penampilan Susy pun dipenuhi barang-barang branded seperti sang putri.
Penampilan Erin dan ibundanya kala liburan menenteng tas Hermes mencuri atensi. Warganet pun menilai keluarga Erin tak kalah tajir dengan Andre Taulany.
-
andre taulany
Andre Taulany
Selengkapnya - erin taulany
- keluarga kaya
- gaya hidup hedon
- hot gossip
Dikenal Kontroversial, Ini Sederet Jejak Digital Erin Taulany dari 2019-Digugat Cerai
Senin, 12 Aug 2024 12:00 WIB
Andre Taulany Tuntut Harta Gono Gini, Begini Nasib Sederet Tas Mewah Erin
Senin, 12 Aug 2024 10:00 WIB
Permintaan Maaf Lengkap Andre Taulany atas Candaan Terkait Agama
Minggu, 05 May 2019 15:52 WIB
Istri Diserang Netizen, Andre Taulany Rayakan Akun YouTubenya
Senin, 22 Apr 2019 11:53 WIB
Gantikan Abimana, Perasaan Haru Desta Ditunjuk Jadi Dono di Film Warkop DKI Terbaru
Jumat, 14 Nov 2025 20:15 WIB
7 FOTO
IN FRAME
7 Momen Hangat Pertemuan Pemain Warkop DKI dengan Anak-anak Mendiang Dono & Kasino
Jumat, 14 Nov 2025 18:15 WIB
7 FOTO
IN FRAME
Viral Usai Cium Pipi Anak Kecil, Ini 7 Potret Gus Elham Yahya Minta Maaf
Kamis, 13 Nov 2025 09:00 WIBTERKAIT
Erin Taulany/ Foto: Instagram/@erintaulany