Jadi Saksi di Sidang Cerai Baim Wong Teuku Zacky Disebut Tahu Fakta Luar Biasa

Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven. Pada sidang yang beragendakan pembuktian tersebut, Baim Wong mengajak sahabatnya, Teuku Zacky untuk menjadi salah satu saksi di persidangan.
Tengku Zacky pun merasa dirinya dipilih Baim Wong untuk menjadi saksi karena dinilai mengetahui permasalahannya dengan Paula Verhoeven. Tengku Zacky pun memutuskan untuk membantu Baim Wong di persidangan.
"Pertimbangannya akhirnya mau, ya, menurut Baim cuma saya yang tahu, jadi, ya, sudah. Nggak ada pilihan, ya, sudah saya bantu," ucap Teuku Zacky ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (11/12).
Menjadi saksi di sidang perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven, Tengku Zacky mengaku tidak ada persiapan khusus. Ia mengatakan hanya memberikan keterangan sesuai apa yang diketahuinya saja.
"Nggak ada persiapan khusus sih, apa adanya saja, apa yang saya tahu gitu saja," ujarnya.
Sementara itu, Fahmi Bachmid selaku kuasa hukum Baim Wong menjelaskan alasan pihaknya meminta Tengku Zacky untuk menjadi saksi di persidangan. Fahmi Bachmid menyebut Tengku Zacky mengetahui sesuatu yang luar biasa yang akan disampaikan di persidangan.
"Saksinya banyak, jadi dari keluarga ada, dari aktor juga ada. Teuku Zacky, Anda mungkin kenal, dia hadir, dia juga mengetahui suatu yang luar biasa," ungkap Fahmi Bachmid, kuasa hukum Baim Wong.
Hingga saat ini, pihak Baim Wong telah menyerahkan sebanyak 79 bukti. Terakhir, ada bukti tambahan yang disebut Fahmi Bachmid akan diungkapkan di persidangan.
"Bukti total ada 79, ini 79 bukti yang kita ajukan terakhir bukti yang memberikan fakta tentang sesuatu yang akan terungkap di persidangan," pungkasnya.
(kpr/and)-
baim wong
Baim Wong
Selengkapnya -
paula verhoeven
Paula Verhoeven
Selengkapnya - teuku zacky

Gurita Bisnis Baim Wong di Tengah Kabar Kecelakaan
Rabu, 18 Oct 2023 13:18 WIB
Ngelunjak Saat Dibantu Baim Wong, Wanita Ini Banjir Kritik
Sabtu, 01 May 2021 18:00 WIB
Sering Didatangi Orang Asing, Paula Verhoeven Minta Baim Wong Jual Rumah
Jumat, 16 Apr 2021 12:49 WIB
Nasihat Ayah Bikin Baim Wong Berhenti Kecanduan Alkohol
Senin, 17 Aug 2020 20:30 WIB
Viral Rekaman Suara Diduga Istri Nico Surya Bahas Perceraian Baim-Paula
Senin, 28 Apr 2025 13:00 WIB
Apa Itu Arti Nusyuz yang Disebut di Sidang Putusan Cerai Baim Wong & Paula Verhoeven?
Rabu, 16 Apr 2025 21:00 WIB
Review Mie Bangladesh dan Teh Tarik Ala Kedai Kecil Paula Verhoeven
Sabtu, 15 Feb 2025 11:30 WIBTERKAIT