Lagi, Bobby Joseph Ditangkap atas Kasus Narkoba

Bobby Joseph kembali diciduk aparat kepolisian terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Bobby Joseph diamankan Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan terkait kasus kepemilikan tembakau sintetis.
Dilansir dari Detikcom, Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Depok, Kompol Achmad Ardhy membenarkan bahwa pihaknya telah mengamankan Bobby Joseph.
"Iya betul Bobby Joseph," ucap Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jaksel Kompol Achmad Ardhy saat dimintai konfirmasi, Senin (24/7).
Baca Juga : Ini Alasan Polisi Ciduk Rizky Nazar di Rumahnya |
Bobby Joseph ditangkap di kediamannya kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat pada Jumat (21/7) malam. Bobby Joseph ditangkap atas dugaan menggunakan dan menyimpan tembakau sintetis.
"Di rumahnya di Cinere, Jumat malam. Dia menggunakan, tapi dia menyimpan," ujarnya.
Pada saat proses penangkapan, polisi juga mengamankan barang bukti berupa tembakau sintetis. Saat ini, Bobby Josepth tengah menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.
"Beratnya 0,45 gram. Barbuk tembakau sintetis, sudah dilakukan proses cek lab. Dan positif, itu tembakau sintetis," ungkap Kompol Achmad Ardhy.
Ini bukan kali pertama Bobby Joseph ditangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba. Pada Desember 2021 lalu, Bobby Joseph juga ditangkap atas kasus penjualan narkoba jenis sabu.
(kpr/fik)

Ditahan Lagi, Bobby Joseph Ungkap Alasan 2 Kali Terjerat Narkoba
Selasa, 25 Jul 2023 14:45 WIB
Bobby Joseph Sempat Sembunyikan Tembakau Sintetis Saat Diamankan Polisi
Senin, 24 Jul 2023 17:15 WIB
Kronologi Penangkapan Bobby Joseph atas Kasus Narkoba
Senin, 24 Jul 2023 16:00 WIB
Bobby Joseph Terbukti Positif Gunakan Tembakau Sintetis
Senin, 24 Jul 2023 15:15 WIBTERKAIT