Najwa Shihab Hadiri Wisuda Anak di Inggris: So Proud of You, Baby Boy
Najwa Shihab membagikan kabar bahagia saat putranya, Izzat Ibrahim Assegaf, yang baru saja menyelesaikan sekolahnya di Inggris.
Najwa Shihab bersama sang suami lantas terbang ke Inggris untuk menghadiri wisuda Izzat Ibrahim Assegaf.
Melalui Instagram pribadinya, Najwa Shihab membagikan sejumlah foto saat mendatangi acara wisuda putra semata wayangnya.
Putri dari Quraish Shihab itu juga mengunggah foto Izzat Ibrahim Assegaf saat mengenakan pakaian wisuda.
Kebahagiaan terpancar di wajah Najwa Shihab melihat putranya yang telah lulus dari Universitas Essex, Inggris.
"So proud of you baby boy ❤️," tulis Najwa Shihab.
Unggahan Najwa Shihab sontak banjir komentar warganet. Banyak warganet yang ikut bahagia dengan kelulusan putra Najwa Shihab.
"Selamat Izzat! Ilmunya berkah insya Allah. ❤️," tulis @kal****.
"Big congrats to Izzat! Finally...congratulation to proud parent too 🙌👏," tulis @dev****.
Namun, tidak sedikit pula warganet yang salah fokus dengan paras Izzat yang tampan.
Ketampanan Izzat kerap menuai pujian dari warganet. Semakin dewasa, Izzat dinilai semakin mirip dengan sang ayah, Ibrahim Sjarif Assegaf.
"Mba nana nyari calon mantu gak?😂," tulis @lav****.
"Punten calon saya lagi wisuda nih," komentar @yudd***.