Tak Hanya UAS, Habib Rizieq Juga Kecam Ajaran Al Zaytun ala Panji Gumilang

Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu, Jawa Barat menuai kontroversi menyusul sejumlah paham atau ajaran yang dianggap menyimpang. Masyarakat pun merasa resah.
Tak heran banyak orang yang meminta pihak berwajib untuk ikut bertindak dalam menangani masalah ini.
Dua tokoh agama Islam di Indonesia, Ustaz Abdul Somad (UAS) dan Habib Rizieq juga menegaskan bahwa sangat mengecam ajaran Panji Gumilang di Ponpes Al Zaytun.
Lewat sebuah video yang beredar di media sosial, UAS mengatakan bahwa hal tersebut merupakan kesalahan dari Yahudi.
Kemudian, UAS meminta polisi untuk segera mengamankan pimpinan Al Zaytun, Panji Gumilang. Menurut pria 49 tahun itu, Panji adalah antek-antek Yahudi.
"Ini orang (Panji Gumilang) musti ditangkap ini, antek Yahudi," kata UAS.
"Jangan memasukkan anak (ke Al Zaytun) karena bangunan yang megah, rupanya aliran sesat. Tuan Syekh-nya, di depan santri di dalam masjid, anak-anak diajarkan lagu havenu shaloom aleichem," imbuhnya.
Baca Juga : Al Zaytun Sesat, Titik. |
Sama halnya dengan Habib Muhammad Rizieq Shihab, menurutnya ajaran yang diberikan di Ponpes Al Zaytun melenceng dari ajaran syariat Islam.
Selain itu, Habib Rizieq juga menegaskan bahwa Al Zaytun seharusnya dilarang di Indonesia. Sebab di sana diajarkan untuk memiliki ijtihad berbeda dengan pemerintah.
"Yang dilarang mestinya pesantren yang mengajarkan salam yahudi. Yang mesti dilarang itu pesantren yang ngadain Jumat campur perempuan sama laki," kata Habib Rizieq dalam video yang beredar di YouTube.
Oleh karenanya, Habib Rizieq heran mengapa Ponpes Al Zaytun masih ada di Indonesia.
"Yang begini (ponpes bertentangan dengan Islam) mesti dilarang tidak? Perlu ditutup tidak? Harus ditutup tidak?," sindirnya.
(nap/fik)
Pengakuan Lucky Hakim soal Ikut Salat Ied Shaf Bercampur di Ponpes Al Zaytun
Sabtu, 15 Jul 2023 10:30 WIB
Pengakuan Wanita Diduga Santriwati Al Zaytun Dipaksa Layani Seks Panji Gumilang
Senin, 03 Jul 2023 22:20 WIB
Kecam Pemilik Ponpes Al-Zaytun, Ustaz Abdul Somad: Ini Orang Mesti Ditangkap
Selasa, 20 Jun 2023 11:20 WIB
Murka Dugaan Aliran Sesat Al Zaytun, UAS Tegas Minta Panji Gumilang Ditangkap!
Selasa, 20 Jun 2023 08:19 WIB
Mana yang Lebih Baik Kurban 1 Kambing atau Patungan 1-7 Sapi? Ini Kata UAS
Senin, 26 May 2025 20:00 WIB
Pendapat Buya Yahya dan UAS soal Hukum Vasektomi yang Diusulkan Dedi Mulyadi
Selasa, 06 May 2025 09:40 WIB
Ustaz Abdul Somad Ungkap Riwayat Pendidikan Usai Keaslian Ijazah Diragukan
Rabu, 16 Apr 2025 10:40 WIBTERKAIT