Mobil Mewah hingga Moge, Aset Doni Salmanan yang Disita Polisi Capai Rp60 M

Doni Salmanan telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan berkedok binary option.
Polisi pun telah menyita aset milik Doni berupa mobil mewah, motor mewah, hingga pakaian yang termasuk barang mahal.
"Untuk DS setelah ditotal itu sekitar Rp60 miliar," ungkap Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Gatot Repli Handoko ditemui di kantornya, Senin (14/3).
Namun, nilai aset yang disita itu tersebut belum termasuk rekening milik Doni Salmanan yang disebut-sebut lebih dari Rp600 miliar.
Untuk aliran dana lain yang dikabarkan masuk ke kantong beberapa artis, polisi mengimbau untuk segera melaporkannya.
Nantinya, pelaporan aliran dana itu akan diproses untuk ditetapkan apakah termasuk melanggar hukum atau tidak.
"Untuk public figure yang merasa menerima aliran dana dari kedua tersangka diminta untuk melapor, nantinya akan diklarifikasi oleh penyidik. Apabila tidak dilaporkan, konsekuensinya akan diberlakukan," jelasnya.
Sementara itu, untuk kemungkinan ada tersangka lain dalam kasus ini, polisi mengaku masih mendalaminya.
"Yang jelas masih didalami oleh penyidik, kemungkinan ada tersangka lain ini masih didalami," tutupnya.
Baca Juga : Raffi Ahmad Curiga Rudy Salim Ikutan Trading? |
Doni Salmanan menyusul Indra Kenz yang juga dijerat kasus investasi bodong. Keduanya terancam dimiskinkan dan dituntut dengan hukuman 20 tahun penjara.
(dia)
Nasib Terbaru Doni Salmanan usai Kasasi Ditolak MA
Rabu, 22 Nov 2023 15:30 WIB
Adam Deni Senang di Tahanan Bareng Indra Kenz dan Doni Salmanan
Selasa, 22 Mar 2022 10:45 WIB
Resmi Jadi Tersangka, Ini Kutipan 'Bijak' Para Crazy Rich Norak Indonesia
Jumat, 11 Mar 2022 15:55 WIB
Indra Kenz & Doni Salmanan Ditahan, Ini Cara Hitung Pendapatan Afiliator
Kamis, 10 Mar 2022 15:40 WIB
Paris Pernandes Bongkar Sifat Asli Indra Kenz: Dia yang Bikin Aku Sukses
Jumat, 15 Apr 2022 16:35 WIB
Kesal Dihujat Karena Investasi Bodong, Indra Bekti: Dengar Cerita Utuhnya!
Rabu, 13 Apr 2022 16:00 WIB
Ratusan Korban DNA Pro Lapor Polisi, Beberapa Nama Artis Ikut Terseret
Jumat, 01 Apr 2022 22:30 WIBTERKAIT