Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Anak Bungsu Nick Cannon Meninggal Dunia akibat Kanker Otak

INSERTLIVE | Insertlive
Kamis, 09 Dec 2021 11:25 WIB
Anak Bungsu Nick Cannon Meninggal Dunia akibat Kanker Otak (Foto: dok. Instagram)
Jakarta, Insertlive -

Presenter serta aktor kenamaan Nick Cannon membawa kabar duka terkait kepergian putra kecilnya, Zen.

Zen yang baru berusia lima bulan meninggal dunia akibat kanker otak pada akhir pekan kemarin.

Menurut Nick yang diwartakan BBC, sejak lahir putranya yang baru berusia lima bulan memiliki kelainan yang berbeda dengan anak-anak lainnya.


Alyssa Scott, ibunda Zen juga menyadari hal tersebut lantaran anaknya memiliki ukuran kepala yang besar dan memiliki masalah pernapasan.

Menurut pihak dokter, Zen memiliki tumor ganas hingga harus menjalani operasi otak.

"Dengan segera kami harus melihat Zen melakukan operasi otak dan ia memasang selang khusus di kepala dan kami berharap yang terbaik," ungkap Nick.

"Sayangnya, putraku lebih dulu pergi karena tumor yang dimaksud itu kanker otak dan tumor itu tumbuh lebih cepat dari yang diduga," sambungnya.

Dengan raut wajah sedih, Nick menyebut bahwa ia segera mengambil penerbangan untuk menghabiskan waktu dengan putranya sebelum terlambat.

"Sejujurnya, aku sangat ingin memeluk putraku untuk yang terakhir kalinya," beber Nick dengan air mata mengalir.

Di lain sisi, status Nick dan Alyssa ibunda Zen masih dipertanyakan.

Keduanya disebutkan tidak menikah dan dirumorkan telah putus.

(dis/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK