Sempat Jadi Sahabat Gaga, Azriel Hermansyah: Ngilang Pas Eksis

agn | Insertlive
Senin, 06 Dec 2021 18:37 WIB
Azriel Hermansyah Sempat Jadi Sahabat Gaga, Azriel Hermansyah: Ngilang Pas Eksis (Foto: Instagram @azriel_hermansyah)
Jakarta, Insertlive -

Azriel Hermansyah ternyata sempat menjalin hubungan pertemanan baik dengan Gaga Muhammad, mantan kekasih Laura Anna.

Dalam video di YouTube bersama Dara Arafah, Azriel membagikan kisahnya saat masih berteman dengan Gaga.

"Lu temenan kan? (sama Gaga)," tanya Dara Arafah, Senin (6/12).

ADVERTISEMENT

Mendengar pertanyaan dari Dara Arafah, Azriel pun langsung menegaskan dirinya memang pernah bersahabat denganĀ Gaga sewaktu SMA.

"Bener-bener sahabatan sama si Gaga, pas waktu SMA," kata Azriel.

Kala itu nama Gaga tengah menjadi sorotan lantaran berpacaran dengan selebgram Awkarin.

Putra Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu melanjutkan Gaga langsung menghilang setelah namanya eksis di dunia maya.

"Pas dia naik daun sama si Awkarin, itu udah mulai, ya...," kata Azriel.


"Ngilang?," tanya Dara.

"Ya ngilang, udah eksis banget gitu lah. Sempat nomer satu gitu kan, trending di mana-mana," jawab Azriel.

Sebelumnya Gaga Muhammad dan Laura Anna mengalamiĀ kecelakaan mobil yang terjadi pada Desember 2019. Dari kecelakaan itu Gaga hanya mengalami luka ringan sementara Laura didiagnosis cedera saraf tulang belakang.

(agn/fik)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER