Cupi Cupita Ungkap Awal Pertemuan dengan Suami Pengusaha hingga Restu Ibu
Cupi Cupita telah melepas masa lajang pada Jumat (19/11) lalu usai dipinang pria bernama Bintang Bagus. Pernikahan mereka digelar di Transhotel Bandung, Jawa Barat.
Saat hadir di acara Pagi Pagi Ambyar, Selasa (23/11), Cupi Cupita mengungkap awal mula pertemuan dengan suami sebelum akhirnya memutuskan menikah. Cupi Cupita mengaku diperkenalkan dengan Bintang Bagus oleh keluarganya.
"Kenalnya dari saudara suami, dikenalin, nggak dicomblangin sih, cuma dikenalin aja," beber Cupi Cupita.
Cupi Cupita mengaku dirinya dan Bintang Bagus tak berpacaran lebih dulu sebelum menikah.
"Persiapannya empat bulan, nggak ada nembak," kata Cupi Cupita.
Bukan tanpa alasan Cupi Cupita mau menerima ajakan menikah dari Bintang Bagus. Ia mengaku bahwa sang ibunda telah merestuinya dan yakin dengan pria tersebut.
"Karena mama Cupi ngeyakinin Cupi sendiri, insya Allah nggak bakalan salahlah. Menurut mama aku, Cupi kalau cari suami yang penting akhlaknya dulu," ujarnya.
Cupi Cupita dinikahi Bintang Bagus dengan sejumlah mahar mewah. Sejumlah mahar mewah itu adalah logam mulia seberat 19 gram, rumah senilai Rp2,5 miliar, dan kripto sejumlah Rp119 juta.
(yoa/fik)