Anak Sudah Selesai Kemoterapi, Denada Minta Doa Terbaik

Denada kembali muncul dan mengungkap kondisi terkini sang anak, Aisha yang mengidap Leukimia.
Ia menjelaskan bahwa kemoterapi yang dilakukan anaknya itu sudah selesai dan Denada merasa sangat bersyukur akan hal tersebut.
"Karena untuk kemoterapinya Alhamdulillah sudah selesai, kita bersyukur sekali untuk itu," kata Denada di akun YouTube TRANS TV Official.
Meskipun begitu, Denada menegaskan bahwa tetap memantau perkembangan kesehatan Aisha dan masih akan menetap di Singapura.
"Sekarang yang kita lakukan tetap menjaga, kita harus tetap monitor, tetap diobservasi. Kita harus melakukan yang kita mampu," terang Denada.
Selain itu Denada juga akan pulang ke Indonesia apabila keadaan sudah kian membaik dan kondisi anaknya benar-benar sembuh.
"Kalau bisa pulang ke Indonesia dan kembali kerja pasti akan aku lakukan. Tapi memang saat ini aku memang belum bisa dulu pulang ke Indonesia. Aku harus jaga Aisha karena keadaan dia kemarin. Jadi harus di sini," tutur Denada.
"Kalau sudah lebih membaik, Aisha lebih sehat dan ada peluang ke Indonesia, pasti aku akan pulang," sambungnya lagi.
Baca Juga : Denada Frustrasi hingga Sering Nangis, Ada Apa? |
Denada hanya meminta doa terbaik untuk kesembuhan Aisha dan berharap anaknya bisa kembali pulih seperti sedia kala.
"Yang pasti doa doa doa kepada Maha Penyembuh supaya Aisha diberikan kesehatan dan fisik yang semakin kuat dan bugar," pungkasnya.
(nap/fik)
Saat Senyum Denada Merekah Ceritakan Perkembangan Aisha
Jumat, 08 Nov 2024 18:20 WIB
Denada Terharu Aisha Rela Bongkar Celengan Agar Tak Ditinggal Pergi
Senin, 20 Jun 2022 23:02 WIB
Jadi Instruktur Zumba di Singapura, Denada Kembali Cari Rezeki di Indonesia
Kamis, 06 Jan 2022 08:30 WIB
Cara Manis Denada Sampaikan Kabar Aisha Gagal Masuk Sekolah di Singapura
Rabu, 04 Aug 2021 10:16 WIBTERKAIT