Duh! Chacha Frederica Salah Sebut Daerah Kemenangan Mantu Jokowi

Menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution berhasil menang di Pilkada Medan 2020 versi hitung cepat.
Artis Chacha Frederica pun menjadi salah satu artis yang mengucapkan kemenangan tersebut.
Ucapan selamat Chacha disampaikan langsung ke istri Bobby, Kahiyang Ayu lewat pesan di Instagram. Sayangnya, Chacha justru salah mengucapkan daerah kemenangan Bobby.
"Congrats btw buat Bobbi ya bu. MasyaAllah selamat memajukan Kendal," tulis Chacha yang dilihat dari tangkapan layar yang diunggah olehnya ke laman Instagram.
"Medan, Bucha. Kendal mah tepat Pak Dico," balas Kahiyang.
Sadar akan kesalahannya, Chacha tampak tertawa.
"MasyaAllah TabarakaAllah ini lah bukti bahwa manusia tempatnya salah dan lupa. Kepikirannya Kendal mulu, aku tuh tau kalo @bobbynst menjadi Walikota Terpilih untuk Medan, kok ya lagi ngobrol sama Ayang, kepleset ngetiknya Kendal," papar Chacha.
"Padahal di dalam kepala menyebut Medan, tapi yang diketik Kendal Astagfirullohalazim. Siapa yang suka gitu juga? Di dalam kepala apa? Ngomongnya / ngetik nya apa," tukasnya.

Reaksi Chaca Frederica saat Tak Dikenali jadi Istri Bupati Kendal
Rabu, 04 Jan 2023 18:45 WIB
Reaksi Alyssa Soebandono saat Fotonya Bareng Dico Ditemukan Chacha Frederica
Rabu, 26 Oct 2022 22:40 WIB
Reaksi Chaca Frederica Temukan Foto Allysa Soebandono di Kamar Suami
Selasa, 25 Oct 2022 22:15 WIB
Disebut Sombong Karena Tatapan Mata Sinis, Ini Jawaban Chacha Frederica
Jumat, 11 Feb 2022 21:30 WIBTERKAIT