Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Cara Billy Syahputra Tenangkan Amanda Manopo Usai Dituding Pelakor

Reza | Insertlive
Kamis, 26 Nov 2020 22:15 WIB
Cara Billy Syahputra Tenangkan Amanda Manopo Usai Dituding Pelakor?Foto: Instagram/ Billy Syahputra dan Amanda Manopo
Jakarta, Insertlive -

Amanda Manopo kerap mendapatkan komentar negatif usai dituding sebagai pelakor di rumah tangga Arya Saloka, lawan mainnya di sinetron.

Tudingan itu menyeruak usai Amanda dan Arya yang berhasil membuat publik dengan akting mereka di sinetron hingga dianggap sebagai kenyataan.

Komentar-komentar itu pun membuat kekasih Manda, Billy Syahputra meradang. Ia pun geram dan membuat unggahan menohok di Instagram Stories untuk netizen.


Diakui Billy hal itu dilakukannya untuk melindungi sang kekasih dari komentar-komentar buruk tanpa tahu kebenaran dan kehidupan Manda seutuhnya.

"Kalau misal menanyakan gue sama Manda perihal hubungan sampe detik ini baik-baik aja, nggak ada apa-apa. Dan ketika gue nuis story atau appaun itu di media sosial itu semata-mata buat para netizen yang segelintr yang tidak tahu tentang kehidupannya Manda, isi hatinya Manda," jelas Billy saat ditemui di Trans 7, Kamis (26/11).

Usai Peluk Arya Saloka, Amanda Manopo Kembali Mesra dengan Billy/ Foto: wulan ayu

Adik mendiang Olga Syahputra ini pun mengaku usai dirinya memberikan pernyataan tegas tersebut, orang-orang yang memberikan komentar buruk pada Manda itu mulai berkurang.

"Alhamdulillah ketika sudah ber-statment dan ngomong secara panjang lebar ada beberapa yang memang setuju dan juga sudah tidak ada lagi komentar-komentar yang sudah tidak masuk akal," sambungnya.

"Tapi kalau memang masih ada lagi ya nggak masalah, tapi seengaknya gue sudah memberikan peringatan atau wejangan-wejangan terhadap siapa pun yang berkomentar tidak sesuai faktanya," tukas Billy.



(arm/dia)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK