Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Nia Daniaty Disebut Positif Covid-19, Keluarga Beri Klarifikasi

Reza Handriansyah Putra | Insertlive
Minggu, 22 Nov 2020 19:50 WIB
Nia Daniaty Disebut Positif Covid-19, Keluarga Beri Klarifikasi (Foto: Marianus Harmita)
Jakarta, Insertlive -

Belum lama ini beredar kabar bahwa penyanyi Nia Daniaty positif Covid-19 dan tengah terbaring sakit di rumah sakit.

Mendengar kabar tersebut, keluarga Nia yang diwakili oleh sang putri, Olivia Nathania, membantah kabar tersebut.

Menurutnya, sang bunda memang demam tinggi. Olivia pun mengantar Nia ke rumah sakit pada Jumat (20/11), namun saat dites tidak ada hasil yang menunjukkan bahwa Nia positif Covid-19.


"Jadi klarifikasi saya nganter mama di tanggal 20, pada saat itu hasil lab tidak menunjukkan arah ke sana," kata Olivia Nathania ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Minggu (22/11).

"Hasil lab menunjukkan mama negatif di tanggal 20, kalau jenis tesnya apa saya kurang tahu," jelasnya.

Dokter yang memeriksa Nia pun menyarankan untuk pulang. Pasalnya, pelantun Gelas-gelas Kaca itu didiagnosis hanya kelelahan saja.

"Makanya dokter dan pihak sana meminta agar mama pulang, tidak di rawat di rumah sakit," sambungnya.

Kini, kondisi Nia Daniaty disebut Olivia sudah membaik. Hal ini lantaran Nia beristirahat total dari kegiatannya demi pulih.

"Mama saat ini di rumah, bed rest, udah dua hari, sudah membaik, tadi pun live instagram, kecapekan sih kata dokter," pungkasnya.



(dia/dia)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK