Bukan Poligami, Nita Thalia Ngaku Cerai karena Terlalu Sering Disakiti Suami

Pedangdut Nita Thalia akhirnya buka suara terkait kabar perceraiannya dengan sang suami, Nurdin Ruditia.
Ditemui di Pengadilan Agama Jakarta Utara, Nita mengungkapkan alasannya mantap menceraikan sang suami setelah 20 tahun membina rumah tangga.
Nita menegaskan alasan bercerai adalah bukan karena statusnya sebagai istri kedua. Namun, Nita dan Nurdin sudah tidak lagi memiliki kecocokan satu sama lain.
"Yang mau saya sampaikan bahwa alasan saya menggugat suami saya karena kita memang sudah tidak ada kecocokan lagi. Saya tegaskan sekali lagi bukan karena poligami atau status istri kedua tidak ada hubungannya sama sekali dengan itu," ucap Nita Thalia, Selasa (13/10).
"Ketidakcocokan dan banyak percekcokan. Sebetulnya dari awal pernikahan juga memang sudah banyak percekcokan tapi bukan karena hal poligami, bukan karena status istri kedua," tambahnya.
Nita menyebut dirinya sudah terlalu lama disakiti oleh sang suami, sampai akhirnya ia menyerah dan memilih untuk berpisah dengan Nurdin.
"Mau istri pertama, istri kedua, istri ketiga kalau terlalu banyak disakitin pasti akan berontak juga," ujarnya.
Nita menambahkan ia tidak pernah mengumbar masalah yang tengah menimpa rumah tangganya. Selama 20 tahun itu ia berusaha menutupi masalah keluarganya dari keluarga hingga sahabatnya.
"Alasan (detailnya) biar kami aja yang tahu yang pasti selama 20 tahun banyak sekali ketidakcocokan antara kami berdua dan saya berusaha menutupi semua ini dari keluarga, teman-teman dan media semua supaya tidak tercium gimana caranya," jelasnya.
Selama 20 tahun bertahan menjalani rumah tangga dengan Nurdin, Nita menyebut kehadiran sang putri, Sandrina Salsabila, adalah sosok yang mampu menguatkannya untuk mempertahankan rumah tangga bersama Nurdin.
"Saya bertahan karena anak sampai akhirnya sekarang sudah tidak bisa lagi bertahan," katanya.
Nita juga berharap keputusannya untuk bercerai adalah jalan yang terbaik untuk dirinya dan keluarganya.
"Doakan saja yang terbaik untuk keluarga kami mudah-mudahan ini jalan yang terbaik buat saya, suami, dan anak saya," tutup Nita Thalia.
Terkait pengakuan Nita Thalia ini belum ada konfirmasi dari pihak suami Nita Thalia.

Jadi Istri Kedua 20 Tahun, Nita Thalia Permak Payudara & Operasi Plastik
Kamis, 15 Oct 2020 13:01 WIB
Cerai dari Suami, Nita Thalia Tak Permasalahkan Hak Asuh Anak
Selasa, 13 Oct 2020 20:00 WIB
Berkali-kali Oplas Mahal, Nita Thalia Kok Minta Cerai Pas Sudah Cantik?
Selasa, 13 Oct 2020 17:41 WIB
Beda Alasan Cerai, Nita Thalia Ngaku Sering Disakiti & Suami Sebut soal Uang
Selasa, 13 Oct 2020 15:31 WIBTERKAIT