Raja T'Challa Black Panther, Chadwick Boseman Meninggal Dunia
Kabar duka datang dari Chadwick Boseman, pemeran Raja T'Challa di film Black Panther itu telah meninggal dunia di usia 43 tahun Jumat, (28/8).
Melansir dari Associated Press, Chadwick meninggal dunia akibat penyakit kanker usus yang telah lama ia derita.
Chadwick diketahui meninggal dunia di rumahnya di Los Angeles. Menurut kabar, kepergian Raja T'Challa ini ditemani dengan istri serta anggota keluarga yang terus berada di sisinya.
"Seorang pejuang sejati, Chadwick telah bertahan melalui semua kesulitan dan membawa kalian ke berbagai film yang membuat kalian semua bahagia," tulis pihak keluarga melalui unggahan di laman Instagram.
"Mulai dari Marshall hingga Da 5 Bloods, August Wilson's Ma Rainey's Black Bottom dan beberapa lainnya- semua difilmkan selama dan di antara banyaknya operasi dan kemoterapi yang harus dijalaninya. Ini merupakan kehormatan sepanjang kariernya untuk menghidupkan Raja T'Challa di Black Panther," sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, pada akhir Juni lalu, penampilan tubuh kurus Chadwick menjadi sorotan publik.
Bahkan, dalam potret tersebut Chadwick harus didorong menggunakan kursi roda oleh istrinya.
Chadwick Boseman diketahui menderita kanker usus stadium 3 sejak tahun 2016 dan terus berjuang melawannya selama 4 tahun ini.
Ia dinyatakan meninggal dunia dalam damai di rumahnya di Los Angeles dengan seluruh anggota keluarga yang terus berada di sisinya.