Ulang Tahun ke-5, Rafathar Minta Hadiah Adik ke Raffi Ahmad & Nagita

Madeleine Mekel | Insertlive
Sabtu, 15 Aug 2020 17:40 WIB
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Jakarta, Insertlive -

Sabtu, (15/8), putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Malik Ahmad merayakan ulang tahun ke-5. Raffi dan Nagita tak menggelar perayaan mewah seperti tahun-tahun sebelumnya. Pasangan ini menggelar acara sederhana untuk merayakan ulang tahun putra semata wayangnya itu.

Meski demikian, Rafathar memiliki permintaan hadiah khusus di ulang tahunnya yang ke-5 ini. Rafathar meminta hadiah adik dari ibu dan ayahnya.

"Iya, Rafathar kemarin kan jam 12 malam ditanya, katanya mau punya adik lagi. Mudah-mudahan dikasih lah," kata Raffi saat ditemui di kediaman mereka di Andara, Jakarta Selatan, Sabtu (15/8).


Nagita yang mendampingi Raffi pun mengamini ucapan sang suami. Raffi Ahmad dan Nagita memang berniat untuk menambah momongan.

Ulang tahun RafatharUlang tahun Rafathar Malik Ahmad/ Foto: Mamed

Meski demikian, pasangan ini tak terburu-buru dan tak menjalani program khusus agar segera memilik anak kedua.

"Nggak ada program khusus, sedikasihnya aja. Kalau Rafathar katanya pengen punya adik," ujar Raffi lagi.

Untuk ulang tahun kelima anaknya tersebut, Raffi dan Nagita mengegelar acara sederhana dengan keluarga dan pegawainya. Mereka meminta maaf karena tak bisa mengundang teman sekolah Rafathar, teman-temannya dan sahabat Nagita serta rekan artis lainnya.

"Bikin acara di rumah saja, sama orang-orang di rumah saja, sama orang-orang yang kerja sama aku paling ada anak-anaknya, anaknya Nisya dan Syahnaz. Tetangga juga nggak diundang karena kondisinya memang begini," ujarnya.

Di ulang tahun anaknya tersebut, Raffi dan Nagita memberikan hadiah kucing sesuai permintaan putranya tersebut.

"Dia mintanya kucing, akhirnya aku telepon Denny Cagur, minta dicariin. Untungnya jam 12 malam tepat di ulang tahun Rafathar datang kucingnya," ujar Raffu.

Raffi dan Nagita membelikan kucing jenis scottish untuk Rafathar. Namun, pasangan ini kompak merahasiakan harga kucing tersebut.

"Rafathar nggak tahu harga kucingnya, yang penting kucing. Dan kucingnya sehat," ungkap Raffi.

[Gambas:Video Insertlive]



(fik/fik)
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER