Foto Rumah Baru Pangeran Harry di Santa Barbara Seharga Rp208 M

YOA | Insertlive
Kamis, 13 Aug 2020 16:18 WIB
Pangeran Harry dan Meghan Markle Foto Rumah Baru Pangeran Harry di Santa Barbara Seharga Rp208 M
Jakarta, Insertlive -

Kepindahan Pangeran Harry dan Meghan Markle ke California, Amerika Serikat, kembali menjadi sorotan.

Pasalnya, mereka baru saja membeli rumah baru guna menjaga privasi.

Rumah mewah tersebut berlokasi di Montecito, Santa Barbara, sekitar 160 km ke arah utara Los Angeles.

ADVERTISEMENT

Kabarnya,  Pangeran Harry membeli rumah dengan harga US$14 juta atau setara dengan Rp208 miliar.

Harga yang spekatuler itu sebenarnya harga yang sudah turun dan mereka berhasil mendapatkannya dengan murah.

Lalu bagaimana penampakan rumah yang didapat pasangan Sussex ini yang berada di pinggir pantai itu?


Pangeran Harry dan Meghan MarkleRumah Baru Pangeran Harry dan Meghan Markle/ Foto: Daily Mail

Berdasarkan situs properti Zillow, rumah itu terletak di area yang tertutup dan penuh privasi.

Bahkan untuk masuk ke pintu utamanya harus melewati jalanan lebar dan besar yang diiringi dengan pepohonan serta batu-batuan.

Rumah itu memiliki luas bangunan 1672 m2 (18.000 sq foot) yang berdiri di atas tanah dataran tinggi Santa Barbara seluas 2.1 hektar yang dilengkapi dengan 9 kamar tidur dan 16 kamar mandi.

Pangeran Harry dan Meghan MarkleRumah Baru Pangeran Harry dan Meghan Markle/ Foto: Daily Mail


Fasilitas yang ada di dalam rumah juga terbilang lengkap. Rumah itu menyediakan fasilitas seperti perpustakaan, kantor, spa dengan sauna, gym, game room, bioskop, kolam renang, tea house, tempat bermain anak, tempat penyimpanan wine dan garasi super luas yang mampu menampung lima mobil.

Bagian luar halamannya pun sangat menakjubkan. Rumah itu dihiasi pepohonan serta tanaman seperti bunga mawar, lavender, pohon zaitun, serta beberapa tumbuhan lainnya.

"Lingkungan di sini ditinggali oleh para selebriti dan pebisnis sukses, sehingga mungkin mereka tidak menyadari bahwa mereka bertetangga karena sibuk dengan urusan masing-masing," kata Jason Streatfeild selaku penjual real estate mewah asal Amerika seperti dikutip dari Daily Mail.

Sebelumnya beredar kabar bahwa Harry dan Markle dikabarkan sudah menempati rumah itu sejak enam minggu lalu. Tapi menurut Daily Mail, mereka belum menempati rumah tersebut sama sekali.

[Gambas:Video Insertlive]



(yoa/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER