Ulang Tahun, Lesti Kejora Dapat Ucapan Manis dari Rizky Billar

Agustin Dwi Anandawati | Insertlive
Rabu, 05 Aug 2020 17:24 WIB
Ulang Tahun, Lesti Kejora Dapat Ucapan Manis dari Rizky Billar Ulang Tahun, Lesti Kejora Dapat Ucapan Manis dari Rizky Billar (Foto: Instagram/rizkybillar)
Jakarta, Insertlive -

Publik tengah menyorot kedekatan hubungan antara Rizky Billar dan pedangdut muda, Lesti Kejora. Keduanya kerap dijodoh-jodohkan netizen setelah Rizki ditinggal nikah sang mantan kekasih, Dinda Hauw.

Kini Rizky dan Lesti kembali mengumbar kedekatannya. Aktor 25 tahun itu memberikan ucapan manis di hari ulang tahun Lesti yang ke-21 tahun.

Rizky mengunggah foto dirinya yang sedang berdua dengan Lesti dan sebuah video ketika keduanya tengah menyanyi bersama.

ADVERTISEMENT

Dalam doanya, Rizky berharap dengan bertambahnya usia, Lesti bisa menjadi sosok perempuan yang menginspirasi banyak orang dan pribadi yang menyenangkan.

IKUTI QUIZ

[Gambas:Instagram]


"Selamat ulang tahun Dd @lestykejora semoga sehat selalu,tetap menjadi inspirasi banyak orang dan tetap menjadi pribadi yang menyenangkan 🙏🏻☺️," doa Rizky Billar untuk Lesti, Rabu (5/8).


Unggahan itu ternyata juga mendapatkan respons dari Dinda. Dalam kolom komentar Dinda menyinggung Rizky soal sosok perempuan yang selalu didoakannya saat salat.

"Jadi ini yang di ceritain mau mendoakannya di sepertiga malam ?😌," tulis Dinda Hauw.

Selain Dinda, unggahan itu juga banyak mendapatkan komentar dari netizen. Banyak yang mendoakan agar Rizky Billar dan Lesti bisa berjodoh.

"Tinggal nunggu kabar nikah aja ini mah😂Doa terbaik buat idolaku @lestykejora Dan calon suaminya @rizkybillar 😂🤣🤭," komentar @harnani_hia1506.

"Co cweet bgt sih... hadeh kaya abg akoh wkkk... hbd de @lestykejora doa terbaik utk de lesty.. disumpahin jodoh dengan @rizkybillar aamiiin😊😍🤩🤩🤩 #ga aabar nunggu jam 8malam wkkkk," tulis @irmayantis.

[Gambas:Video Insertlive]



(agn/fik)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER