Penampakan Catherine Wilson saat Ditangkap, Muka Pucat & Berdaster Hijau
Catherine Wilson ditangkap oleh pihak kepolisian di rumahnya di kawasan Cinere, Depok, Jumat (17/7) pukul 10.00 WIB.
Saat digeledah, Catherine kedapatan memiliki dua paket kecil di dalam rumahnya. Catherine juga telah mengakui kepemilikan barang bukti tersebut.
"Tadi pagi memang benar ada salah seorang publik figur yang berhasil di kediamannya ya di sekitar Ciganjur, inisialnya CW alias K atas laporan dari masyarakat," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (17/7).
"Ditemukan langsung pada yang bersangkutan dua paket jenis sabu dan dia telah mengakui ini (paket sabu, red) miliknya dia," bebernya.
Kini, melalui akun Instagram @narkoba_metro, beredar penampakan Catherine ketika ditangkap polisi di rumahnya.
Wajah pucatnya yang berdaster hijau langsung menjadi sorotan publik. Ia juga nampak kooperatif ketika diminta memberikan sejumlah barang bukti narkoba di rumahnya.
Setelah diamankan polisi, Catherine langsung dipakaikan jaket merah dengan topi berwarna senada.
Hingga kini, pihak kepolisian masih mendalami penyidikan lebih lanjut terkait Catherine Wilson.