Hagia Sophia Kembali Jadi Masjid, Oki Setiana Dewi Terharu

Hagia Sophia adalah salah satu bangunan yang memiliki nilai sejarah di Turki. Belum lama ini pemerintah Turki kembali memfungsikan Hagia Sophia sebagai masjid.
Hal itu tentu saja disambut bahagia oleh seluruh umat muslim di dunia. Salah satunya artis Oki Setiana Dewi yang mengaku terharu ketika mendengar kabar tersebut.
"Perasaan saya sebagai seorang muslim tentu terharu, menangis lihat orang-orang bertakbir ketika Hagia Sophia kembali menjadi masjid," kata Oki saat ditemui di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan, Minggu (12/7).
Perasaan haru Oki itu tentu beralasan, mengingat dirinya pernah berkunjung ke sana. Oki mengaku sangat takjub dengan struktur bangunan Hagia Sophia yang megah dan mengingat sejarah Sultan Al Fatih saat pertama kali bersujud di sana usai menaklukkan Konstantinopel.
"Pertama kali pengalaman saya datang ke sana ada rasa terharu dan ingin menangis, karena melihat kemegahan yang sangat luar biasa, Hagia Sophia itu indah luar biasa, kita pasti takjub ketika masuk ke dalamnya," lanjut Oki.
![]() |
Oki sempat merasa sedih ketika berkunjung ke Hagia Sophia yang saat itu dijadikan museum. Namun kini ia merasa ikut bahagia karena Hagia Sophia telah kembali menjadi masjid dan tak sabar ingin ke sana lagi.
"Sempat sedih karena ini pernah menjadi museum dan tidak boleh bersujud di dalamnya selama sekian lama, dan sekarang kembali terharu rasanya karena sudah menjadi masjid kembali Tak sabar rasanya kalau Allah kasih rezeki lagi, untuk bisa bersujud di Hagia Sofia," tutup Oki.

Ucap Masya Allah di Depan Masjid, Boy William Terseret Isu Mualaf
Selasa, 15 Mar 2022 19:25 WIB
Tanggapan Ustaz Riza soal Salat Jumat Pertama di Hagia Sophia dalam 86 Tahun
Jumat, 24 Jul 2020 22:45 WIB
Pengalaman Berbeda Oki Setiana Dewi Ketika Hamil di Masa Pandemi
Senin, 13 Jul 2020 16:20 WIB
Posting Foto Kenangan ke Hagia Sophia, Pipik Terlempar ke Nostalgia
Senin, 13 Jul 2020 15:00 WIBTERKAIT