4 Bulan Dipenjara, Tubuh Lucinta Luna 'Membengkak'

Lucinta Luna yang tersandung kasus narkoba kini tengah menjalani persidangan untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Empat bulan sudah ia mendekam di balik jeruji besi sejak ditangkap polisi pada 11 Februari 2020 lalu.
Selama berada dalam tahanan, penampilan pemilik nama asli Muhammad Fatah ini terlihat bikin pangling.
Sang kekasih, Abash mengaku Lucinta Luna tampak lebih putih karena jarang terpapar sinar matahari.
"(Kondisi Lucinta) Iya ya, lebih cantik ya, mungkin karena nggak kena sinar matahari juga. Dia nggak perawatan, ya karena kan nggak boleh," ujar Abash saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Rabu (1/7) lalu.
Hal ini pun membuat Abash kaget karena sang kekasih sama sekali tak melakukan perawatan selama mendekam di dalam bui.
"Iya sih benar, lebih putih ya. Saya juga lihatnya gitu sih, kaget juga cuma dia nggak perawatan, kulitnya saja bagus," lanjutnya.
Yang membuatnya lebih kaget ialah berat badan Lucinta yang membengkak akibat tidak bisa mengontrol makanannya.
"Nggak sih, ngeluhnya cuma badannya di sana bengkak jadi gendut. Dia makannya nggak dikontrol," pungkas Abash.

Ini Video yang Bikin Lucinta Luna Heboh Disebut Sudah Bebas
Jumat, 14 Aug 2020 16:15 WIB
Lucinta Luna Menangis Rayakan Ulang Tahun di Penjara tanpa Kue & Kekasih
Rabu, 17 Jun 2020 14:00 WIB
Lucinta Luna Menangis Didakwa Ancaman 4 Tahun Penjara
Rabu, 27 May 2020 21:15 WIB
Mereka pun Julid, Kumis Lucinta Luna Tumbuh Nggak Ya di Tahanan?
Jumat, 21 Feb 2020 11:41 WIBTERKAIT