5 Fakta Indra Priawan, Eksekutif Muda Calon Suami Nikita Willy

Nama Indra Priawan menjadi sorotan usai resmi melamar Nikita Willy. Publik dikejutkan karena momen tersebut diunggah Nikita secara tiba-tiba pada Selasa (30/6) malam di akun Instagram pribadi.
Indra tentunya sudah tak asing lagi di telinga penggemar Nikita. Sebab, pria ini sudah menjalin hubungan spesial dengan Nikita sejak 2016 lalu.
Berikut Insertlive sajikan lima fakta tentang Indra Priawan di rangkum dari berbagai sumber.
![]() |
1. Diduga Pernah Pacaran dengan Pevita Pearce
Indra Priawan diduga pernah menjalin hubungan spesial dengan Pevita Pearce. Hal itu terungkap usai hubungan Pevita dengan Nino RAN berakhir.
Indra dan Pevita memang tak terang-terangan mengakui bahwa mereka berpacaran. Namun, keduanya pernah mengunggah foto-foto yang menunjukkan adanya hubungan spesial.
"Dinner by the pool for special one (Pevita Pearce)," tulis Indra di akun Instagram pribadi, Januari 2015.
2. Alumni UI dan Hult International Business School
Indra Priawan ternyata adalah alumni Universitas Indonesia 2013. Fakta tersebut terungkap melalui akun Linkedin miliknya.
Kekasih Nikita Willy ini menghabiskan waktu selama tiga tahun untuk menempuh pendidikan dan lulus dengan IPK 3.52, serta mendapat predikat Cum Laude.
Usai lulus dari UI, Indra melanjutkan pendidikan di Hult International Business School mengambul jurusan Bisnis Internasional.
3. Bos Blue Bird Indonesia
Tak hanya dikenal sebagai anak bos Blue Bird, Indra ternyata juga merupakan sebagai pemilik resmi dari group tersebut sejak 2010 hingga sekarang.
Berdasarkan situs resmi Blu Bird, saham yang dimiliki calon suami Nikita Willy ini mencapai Rp14 Miliar.
4. Co-owner Maskoolin
Selain pemilik sah Blue Bird Indonesia, Indra juga merupakan co-owner dari Maskoolin sejak 2015 hingga sekarang.
Maskoolin adalah sebuah merek dagang yang berfokus pada busana pria yang dikurasi dari merek lokal dan internasional.
5. Seorang Traveller
Berdasarkan akun Instagram-nya, Indra sudah menjelajahi berbagai tempat indah di Indonesia dan luar negeri.
Laman Instagram-nya pun terlihat dipenuhi dengan pemandangan indah dan estetik. Daerah Machu Picchu hingga Labuan Bajo pernah dikunjungi Indra Priawan.

Nirina Zubir Prediksi Paras Tampan Calon Anak Nikita Willy & Indra Priawan
Selasa, 28 Dec 2021 19:20 WIB
Nikita Willy Akhirnya Resmi Dilamar Indra Priawan
Minggu, 26 Jul 2020 17:03 WIB
Sebelum Terima Lamaran Indra Priawan, Nikita Willy Rajin Puasa & Salat Istikharah
Kamis, 02 Jul 2020 15:40 WIB
Sama-sama Dalami Agama, Nikita Willy Mantap Dipersunting Indra Priawan
Kamis, 02 Jul 2020 12:48 WIBTERKAIT