Nikita Mirzani Akui Sudah Tulis Surat Wasiat untuk Anak, Apa Isinya?

Nikita Mirzani mengaku telah mempersiapkan surat wasiat untuk ketiga anaknya, Laura Meizani Nasseru Asry, Azka Raqilla Ukra dan Arkana Mawardi.
"Jadi, Koh Ruben, Niki tuh punya buku yang Niki taruh tulisan tangan," ungkap Nikita Mirzani dikutip dari video YouTube MOP Channel bersama Ruben Onsu.
"Niki punya satu kotak yang isinya banyak banget surat Niki yang isinya cerita Niki sama surat wasiat buat anak-anak Niki," lanjutnya.
Dalam kotak tersebut, Niki juga melampirkan beberapa berita online soal dirinya. Sehingga kelak ketiga anaknya dapat melihat bagaimana sosoknya di mata publik.
"Kayak berita dari media online, Niki print terus Niki taruh. Jadi Niki enggak usah menceritakan, mereka akan tahu ketika dewasa, buka aja itu kotak," tukasnya.
Diketahui, Nikita Mirzani dikenal publik sebagai sosok ibu tunggal dari ketiga orang anak.
Walau kerap disinggung publik karena sikapnya yang kontroversial, Niki tak memusingkannya karena ia bekerja keras untuk membahagiakan ketiga orang anaknya.
-
nikita mirzani
Nikita Mirzani
Selengkapnya - surat wasiat nikita mirzani

Kini Tinggal di Kos-kosan, Lolly Anak Nikita Mirzani Nggak Mau Pulang ke Jakarta
Jumat, 29 Sep 2023 12:45 WIB
Berita Lolly Ditahan Polisi Inggris, Nikita Mirzani: Jangan Ganggu Saya Lagi
Rabu, 27 Sep 2023 12:30 WIB
Antonio Dedola Ceraikan Nikita Mirzani lewat WhatsApp Usai 3 Bulan Menikah
Minggu, 30 Apr 2023 12:00 WIB
Nikita Mirzani Ngamuk ke Artis Inisial 'N', Siapa Dia?
Senin, 26 Apr 2021 11:35 WIBTERKAIT