Profil Dita Karang, Wanita Indonesia Pertama yang Jadi Idol K-Pop

Nama Dita Karang kini tengah menjadi bahan pembicaraan banyak orang. Pasalnya, wanita asal Yogyakarta ini adalah wanita Indonesia pertama yang debut sebagai idol K-Pop lewat girl group Secret Numbers.
Tapi, seperti apa sosok Dita Karang sebenarnya?
![]() |
Dita Karang lahir pada 25 Desember 1996 di Yogyakarta. Ia terkenal memiliki darah Bali dan tumbuh besar di kota Bakpia itu.
Setelah lulus Sekolah Menengah Atas (SMA), Dita hijrah ke Amerika Serikat dan menimba ilmu di America Musical and Dramatic Academy. Ia menyelesaikan kuliahnya pada 2017 di umur 21 tahun.
Kemudian, Dita menjajal peruntungannya di dunia hiburan Korea dengan menjadi trainee di agensi Vine Entertainment selama dua tahun.
Namun sebelum itu, dalam live Instagram Dita pada 1 April 2020, ia mengaku pernah mencoba audisi untuk salah satu agensi di Korea Selatan namun gagal sehingga ia tak diterima.
Di girl group Secret Number, Dita menduduki posisi sebagai Main Dancer dan Lead Vocalist. Posisi ini tentu layak untuk Dita karena ia diketahui sudah menekuni bidang tari sejak SMA dan pernah bergabung dengan Mila Art Dance di Yogyakarta.
Berkat bakat menarinya itu, Dita juga pernah menjadi salah satu anggota 1 Million Dance Studio. Hal ini diketahui karena Dita pernah terlihat di beberapa video dance cover milik kelompok tari terkenal di Korea itu.
Dengan debutnya sebagai idol K-Pop, Dita mengatakan tidak akan mengecewakan warga Indonesia yang telah mendukungnya.
"Saya dengar di Indonesia sangat antusias, ada saja artikel terbaru setiap harinya. Saya akan melakukan yang terbaik agar tidak mengecewakan kalian," ucap Dita Karang dalam sebuah wawancara terbaru usai Secret Number merilis video klip Who Dis.

TC Candler Rilis Lyodra dan Dita Karang Masuk Daftar Wajah Tercantik
Jumat, 29 Dec 2023 07:30 WIB
Bangga! Dita Karang Dinobatkan Jadi Duta Bilateral Indonesia-Korsel
Kamis, 25 Aug 2022 14:25 WIB
Terlahir dari Keluarga Kaya, Dita Karang Pilih Berjuang Sendiri di Korea
Minggu, 24 May 2020 17:48 WIB
Foto Masa Muda Asri Welas Disebut Mirip Dita Karang Secret Number
Jumat, 22 May 2020 15:05 WIB
4 Idol Kpop Berasal dari Indonesia, Bikin Tanah Air Bangga
Rabu, 09 Jul 2025 17:57 WIB
Dita Karang-Minji Akhiri Kontrak dengan Secret Number: Sudah Tak Sejalan
Sabtu, 05 Apr 2025 14:00 WIB
Susul Lea, Dita Karang, Jinny, dan Minji Akhiri Aktivitas dengan Secret Number
Jumat, 04 Apr 2025 11:30 WIBTERKAIT