Dituduh Belum Bayar THR Karyawan, Begini Balasan Santai Rachel Vennya

Selebgram Rachel Vennya dituding belum membayar hak para karyawannya terkait Tunjangan Hari Raya (THR).
Tudingan itu diperlihatkan Rachel lewat unggahan di laman Insta Story yang memperlihatkan pesan dari seseorang.
"THR karyawan woi, bayar," tulis seseorang tanpa nama akun yang jelas dengan huruf kapital yang diunggah Rachel Vennya, Rabu (20/5).
![]() |
Melihat isi pesan bernada negatif, Rachel awalnya enggan menggubris. Namun karena tuduhan ini menyangkut perusahaannya, ia pun langsung memberi klarifikasi.
"THR STG sudah dilunaskan semua oleh Niko (suami Rachel Vennya). Tinggal nunggu di tangan masing-masing. Dah yuk puasa berhusnudzon sm org, hindari julid dan tetap positif thinking, doakan akuh sabar guys," balas Rachel.
Rupanya, komentar negatif tak berhenti sampai di situ. Postingan Rachel lainnya menunjukkan perkataan kasar hingga membawa-bawa putra sulungnya, Xabiru.
"Udah diingetin, harusnya terima kasih, woy! Dasar mulut nyinyir, sok bijak. Sama tuh kayak muka lu, nyinyir, mulut dobl**. Pantes anak-anak lo ngikutin, yang satu bibirnya nggak bisa mingkem, satu lagi melotot," ujar netizen tersebut.
Namun, Rachel memilih untuk diam dan tak peduli lantaran ia terlalu sering mendapat komentar negatif.
"Mungkin karena udah biasa, sekarang kayak mati rasa diomongin begini," tulis Rachel Vennya.

Disebut Tahan 40 Cushion Milik Rachel Vennya, Bea Cukai Bilang...
Kamis, 24 Apr 2025 13:30 WIB
Rachel Vennya Minta Maaf Usai Curhat Tak Terima Cushion Endorse Ditahan Bea Cukai
Rabu, 23 Apr 2025 20:30 WIB
Pengacara Beberkan Nasib Pernikahan Rachel Vennya dan Niko Al Hakim
Selasa, 16 Feb 2021 14:18 WIB
Rachel Vennya Ajak Sahabat Liburan, Netizen Kepo Siapa yang Bayarin
Kamis, 13 Aug 2020 09:45 WIB
Aurel Hermansyah-Rachel Vennya Ikut Tren Baju Lebaran Katun Bolong
Selasa, 01 Apr 2025 16:00 WIB
Galih Soedirdjo Bongkar Penyebab Kesuksesan Rachel Vennya & Tasya Farasya
Rabu, 05 Feb 2025 16:00 WIB
Main Bareng Rachel Vennya di 'Hutang Nyawa', Taskya Namya: Ternyata Anaknya...
Jumat, 13 Dec 2024 19:30 WIBTERKAIT