Rachel Vennya Minta Maaf Usai Curhat Tak Terima Cushion Endorse Ditahan Bea Cukai
                        
                    
                    Rachel Vennya Minta Maaf Usai Curhat Tak Terima Cushion Endorse Ditahan Bea Cukai/Foto: @rachelvennya
                Rachel Vennya menceritakan kejadian kurang menyenangkan yang dialaminya dengan Ditjen Bea dan Cukai terkait pengiriman paket dari luar negeri.
Dalam unggahan videonya, ibu dua anak ini curhat ia menerima paket berisi produk kosmetik yang berasal dari Korea Selatan.
Produk kosmetik cushion tersebut dikirim dengan jumlah sebanyak 60 buah senilai Rp25 juta. Rachel Vennya mengatakan produk tersebut dikirimkan dalam rangka kerja sama promosi, bukan untuk dijual kembali.
Namun sayangnya, perempuan berdarah Minang ini belum menerima paketnya tersebut karena harus tertahan di Bea Cukai.
"Jadi ini bukan satu-satunya PR package yang aku dapetin, aku dapat juga PR package yang gede isinya ada 60 cushion tapi ketahan di Bea Cukai," kata Rachel Vennya dalam video akun TikToknya @rachelvennya dikutip pada Rabu (23/4).
Lebih lanjut, Rachel Vennya menyatakan bahwa dirinya sudah menginformasikan kepada pihak Bea Cukai bahwa paket itu adalah hadiah (gift) yang tidak akan diperjualbelikan.
 Kulineran Seru Rachel Vennya Saat di Jepang hingga Eropa/ Foto: @rachelvennya | 
Sayangnya, upaya tersebut tak membuahkan hasil seperti yang diharapkan. Pihak Bea Cukai hanya mengizinkan Rachel untuk menerima maksimal 20 cushion, itu pun dengan syarat dirinya harus membayar pajak atas barang tersebut.
"Aku udah sempat ngasih tahu ke Bea Cukai kalau ini tuh gift. Aku nggak bakal jualin lagi, karena aku mau bikin video, aku mau bikin konten tentang cushion. Yaudah, nggak apa-apa aku nggak ambil. PR Packagenya biar buat teman-teman aja yang di Bea Cukai, biar tetap glowing karena pakai cushion," paparnya.
Usai curhat, Rachel Vennya mendadak memberikan klarifikasi sambil menyampaikan permintaan maaf.
"Hallo teman-teman, aku mau minta maaf karena aku bilang 'buat teman-teman Bea Cukai makin glowing, aku ikhlasin agar PR package ini menjadi milik/aset negara, bukan teman-teman atau pegawai Bea Cukai, terima kasih," tulisnya.
Ditelusuri, kini video curhatan Rachel Vennya soal PR package sudah tak ditemukan di akun TikTok Rachel Vennya. Selebgram berusia 29 tahun ini tampaknya telah menghapus video tersebut.
- 
                                                            
                                                    
                    rachel vennya                
                                    
                                                Rachel Vennya
Selengkapnya 
                                
    
                        
                        
                                                        Rachel Vennya Dihujat Pakai Bikini, Bio Profil IG Berbahasa Arab Disorot
Jumat, 06 Jan 2023 15:05 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Unggah Foto tanpa Hijab, Rachel Vennya Batasi Kolom Komentar
Selasa, 22 Dec 2020 11:33 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Usai Transfer Rp60 Juta, Rachel Vennya Diteror Peminjam Uang
Selasa, 31 Mar 2020 20:11 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Rachel Vennya Transfer Uang ke Sabahat, Netizen: Daftar Dong
Selasa, 24 Mar 2020 19:11 WIB
         
                            
    
                    
                    
                                                Ini Daftar Barang Impor yang Tidak Kena Bea Masuk
Rabu, 23 Apr 2025 21:30 WIB
                            
    
    
             
    01:25
                    
                    
                                                Aurel Hermansyah-Rachel Vennya Ikut Tren Baju Lebaran Katun Bolong
Selasa, 01 Apr 2025 16:00 WIB
                            
    
    
             
    39:12
                    
                    
                                                !NSERTLIVE I-TALK
                                                Galih Soedirdjo Bongkar Penyebab Kesuksesan Rachel Vennya & Tasya Farasya
Rabu, 05 Feb 2025 16:00 WIBTERKAIT
Kulineran Seru Rachel Vennya Saat di Jepang hingga Eropa/ Foto: @rachelvennya