Armand Maulana Lelang 2 Sepatu Kesayangan di 'Armand MauKonser'

DIA | Insertlive
Jumat, 15 May 2020 20:45 WIB
Nike Air Jordan Armand Maulana yang akan dilelang untuk amal. Armand Maulana (Foto: Dok. Armand Maulana)
Jakarta, Insertlive -

Armand Maulana memulai konser virtualnya bertajuk Armand MauKonser hari ini, Jumat (15/5) pukul 20.00 WIB di detikcom.

Armand pun membuka konsernya dengan lagu proyek solonya yang rilis pada 2017, Tunggu di Sana.

Di konser ini, Armand juga melelang dua sepatu kesayangannya yaitu sepatu Jordan 1 Retro High Pine Green yang rilis pada 2018 dan Jordan 1 Retro High Royal Toe yang baru rilis Mei 2020.

ADVERTISEMENT

Selain melelang sepatu kesayangannya, Armand MauKonser juga melelang jaket ala Dilan dan sepatu kulit milik Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang dilelang mulai Rp5 juta.

Kemudian ada juga sepeda bermerk Giant yang merupakan sepeda bersejarah untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang juga dilelang mulai Rp5 juta.

Hasil lelang barang-barang tersebut dan hasil penjualan tiket konser ini akan disumbangkan bagi saudara-saudara kita yang terkena dampak COVID-19.

[Gambas:Video Insertlive]




(dia/dia)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER