Foto Lawas Muhammad Ali Kunjungi McDonald's Sarinah Viral Lagi
Rabu, 13 May 2020 10:03 WIB
Foto: istimewa
Selain menjadi McD pertama yang beroperasi di Indonesia di 1991, ada kisah petinju legendaris Muhammad Ali yang sempat berkunjung ke sana.
Foto lawas Muhammad Ali ke McD Sarinah sebelumnya sudah viral. Tapi kini makin meluas lagi karena disebar ulang oleh presenter Daniel Mananta.
"Waktu Muhammad Ali makan di McDonald's Sarinah Thamrin," tulis Daniel Mananta.
Cerita yang beredar sejak lama, Ali berkunjung pada 1996. Saat itu Ali datang tanpa pengawalan dan mentraktir ratusan orang-orang yang ada di sana.
Saking hebohnya, foto Ali di depan meja pesanan pun dijubeli karyawan McD yang ingin melihat atlet besar dunia dari arena tinju tersebut.
McD Sarinah telah ditutup pada 10 Mei kemarin. Cerita waralaba gera makan besar ini pun terus masih hangat dibicarakan karena menyimpan banyak memori.
(kmb/kmb)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Profil Laila Ali Putri Muhammad Ali yang Ditantang Duel Juara Dunia Tinju Wanita 3 Divisi
Jumat, 07 Feb 2025 19:00 WIB
Mengenal Sosok George Foreman Juara Dunia Tinju Kelas Berat Tertua di Usia 45 Tahun
Selasa, 26 Nov 2024 21:30 WIB
Sosok Putera Ahmad Dhani & Mulan Jameela, Hafal Al Quran Didoakan Jadi Hafiz
Minggu, 25 Feb 2024 13:30 WIB
Joko Anwar Kritik Pedas Keramaian di Penutupan McD Sarinah
Rabu, 13 May 2020 12:31 WIB
Resmi Tutup 10 Mei 2020, McDonalds Sarinah Trending di Twitter
Jumat, 08 May 2020 03:30 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK