Reporter Wanita Ini Akui Tularkan Virus Corona Pada 7 Orang di Pesta
Kamis, 02 Apr 2020 14:24 WIB
Foto: Linkedln/Alice Stockton-Rossini
Alice menceritakan bahwa kemungkinan dirinya membawa virus Covid-19 semenjak awal Maret 2020.
Kala itu, dia harus bertugas liputan di New Rochelle yang merupakan pusat wabah virus Covid-19 di New York, Amerika Serikat.
Lalu, pada tanggal 8 Maret 2020, Alice menggelar pesta ulang tahun untuk ibundanya yang berusia 90 tahun di rumah mereka di Long Island, New York, AS.
"Aku mengadakan pesta ulang tahun untuk ibuku, aku mengundang seluruh gereja," ucap Alice seperti dikutip New York Post.
Sekitar 25 orang menghadiri perayaan itu, kata Alice, para tamu saling menyapa dengan bersalaman, berpelukan, dan memberikan kecupan pipi.
Lalu, apa yang terjadi keesokan harinya membuat Alice ketakutan, ibunya jatuh sakit dan segera dilarikan untuk mendapatkan perawatan di rumah sakit.
Alice pun terbangun dengan demam tinggi.
"Ya Tuhan ... Tuhan, apakah aku membawa ini ke sini?"," sebutnya.
Secara total, setidaknya tujuh orang di pesta ulang tahun tersebut telah positif terinfeksi Covid-19 dan dua telah meninggal.
Salah satu korban yang meninggal dunia adalah sahabat dekat ibunda Alice.
"Aku harus mengatakan pada ibuku, sahabatnya telah meninggal," sesalnya.
Peristiwa itu membawa kelompok petugas kesehatan Long Beach Island untuk menelusuri jangkauan rantai penyebaran yang berasal dari Alice tersebut.
Dan Krupinski salah satu petugas kesehatan mengatakan penelusuran menyimpulkan sumber penularan adalah pesta ulang tahun ibu Alice.
Alice sekarang tak habis-habisnya merasakan penyesalan atas semua kejadian naas di kawasan tempat tinggalnya.
"Andai aku bisa mengulang waktu, jujur aku tidak akan menyetujui penugasan liputan ke Westchester itu. Aku seharusnya mengenakan masker dan tidak mengadakan pesta ulang tahun ibu," sesalnya.
(syf/syf)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Andhika Gumilang Nyaris Mati Perkara Minum Cuka Setengah Gelas
Kamis, 16 Jun 2022 17:10 WIB
Ridwan Kamil Beberkan 3 Lokasi Tes Massal Virus Corona di Jawa Barat
Minggu, 22 Mar 2020 22:16 WIB
Keterlaluan, Banyak Rumah Sakit di Indonesia Tolak Pasien Corona
Rabu, 18 Mar 2020 18:42 WIB
Ngeri Efek Virus Corona, Hotman Paris Imbau Turis China Tak Masuk RI
Minggu, 26 Jan 2020 21:38 WIB
Khawatir dengan Virus Corona, Fedi Nuril Waspada Lindungi Keluarga
Minggu, 26 Jan 2020 19:02 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK