Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Karantina Diri di Rumah, Bunga Jelitha dan Syamsir Alam Rajin Berjemur

Daaris Nurrachmah | Insertlive
Minggu, 29 Mar 2020 19:18 WIB
Syamsir Alam & Bunga Jelitha (Foto: Instagram/@hepidavid, @aldiphoto, @mozawahyu)
Jakarta, Insertlive - Pasangan pengantin baru, Bunga Jelitha dan Syamsir Alam termasuk dalam deretan selebriti Tanah Air yang memilih mengkarantina diri di rumah selama wabah virus Corona.

Pasangan yang resmi menikah pada 21 Maret 2020 lalu ini pun rajin berjemur salam berada di rumah. Hal ini diakui Bunga dan Alam dalam video yang mereka kirimkan ke Insertlive pada Minggu (29/3).

Bunga Jelitha dan Syamsir Alam/ Foto: Dok. Pribadi



"Kita tuh berjemurnya 15 menit hingga 30 menit. Kita berjemur karena itu memang bagus ya," ujar Alam yang terlihat berada di bagian atas kediamannya.



Selain berjemur, Bunga dan Alam juga melakukan kegiatan lain seperti memasak dan olahraga. Kegiatan ini mereka lakukan untuk menghindari bermalas-malasan selama karantina.

"Jadi rutinitas kita selama self-isolation itu, kita jam 10 pagi berjemur, terus biasanya aku masak. Kita nggak mau self-isolation di rumah itu cuma leha-leha, tidur-tiduran, males-malesan, jadi ini kita gunain momen deket sama keluarga, olahraga, masak, ya ada kegiatan lah pokoknya," ujar Bunga.

Selain Bunga dan Alam, selebriti lain seperti Jenita Janet dan Juliana Moechtar juga rajin berolahraga selama karantina diri di rumah. Hal ini untuk memastikan tubuh mereka tetap sehat dan terhindar dari virus berbahaya.



(dia/dia)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK