Ketemu di Pengadilan, Vicky Prasetyo Tak Mau Rujuk dengan Angel Lelga

Daaris Nurrachmah | Insertlive
Rabu, 12 Feb 2020 14:21 WIB
Vicky Prasetyo dan Angel Lelga akhirnya bertemu di sidang mediasi pada Senin (10/2). Foto: Daaris N
Jakarta, Insertlive - Sidang perceraian antara Vicky Prasetyo dan Angel Lelga telah mencapai fase mediasi pada Senin (10/2). Setelah beberapa kali mangkir, akhirnya Vicky dan Angel Lelga diketahui hadir dan bertemu di mediasi yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (10/2).

"Mediasi enggak ditunda kemarin, aku juga udah ketemu kok sama Angel pas kemarin. Cerita kita udah dimulai dan berakhir jadi nggak ada yang menunjuk siapa yang salah dan benar ini udah fase dan jadi pribadi yang memaafkan aja," ujar Vicky Prasetyo ditemui di Studio TransTV, Jakarta, Rabu (12/2).

Ditanya soal tanggapan Angel dan Vicky mengaku keduanya bersikap biasa saja.

ADVERTISEMENT

Namun, Vicky merasa sedih karena harus merasakan kembali kegagalan yang sama dalam mengarungi rumah tangga.

Vicky juga meminta maaf kepada Angel dan pihak yang ikut terlibat dalam perceraian keduanya.

Ketemu di Pengadilan, Vicky Prasetyo Tak Ingin Rujuk dengan Angel LelgaFoto: Daaris N

"Angel sih tanggapannya biasa aja, lebih ke aku malah salaman sama Angel juga kemarin. Sedih sih ada karena udah kesekian tapi masih gagal. Gagalnya rumah tangga kami pasti pertanggung jawaban ini si nakhodanya (suami). Aku secara pribadi minta maaf siapapun yang terlibat termasuk Angel," paparnya lebih lanjut.

Vicky juga meminta agar sidang perceraian keduanya dipercepat dan menolak untuk kembali rujuk dengan Angel agar keduanya bisa sama-sama tenang dalam mengarungi kehidupan baru.

"Di pengadilan pas ditanya masih mau nggak memberi kesempatan, saya sama dia bilang ya udah nggak usah cukup baik Angel memberi kesempatan lagi untuk saya," tukasnya.


[Gambas:Video Insertlive]

(dis/syf)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER