Perkosa 195 Pria, Reynhard Sinaga Dikutuk Mantan Kepala Sekolah
Rabu, 08 Jan 2020 14:07 WIB
Foto: YouTube/SkyNews
Supyana bahkan mengutuk keras perbuatan yang dilakukan oleh Reynhard.
"Kami prihatin atas terjadinya pemberitaan yang sangat luar biasa tapi sekaligus kami juga menyikapi keputusan Pengadilan Manchester," ucap Supyana di Depok, Jawa Barat, Rabu (8/1).
"Kami sangat mengutuk keras atas terjadinya peristiwa itu, peristiwa yang dilakukan saudara Reynhard itu merupakan tindakan jahat yang tidak berprikemanusiaan," sambungnya.
Supyana juga membenarkan bahwa Reynhard Sinaga adalah salah satu lulusan SMA Negeri 1 Depok pada tahun 2001 silam.
Supyana menegaskan, apa yang terjadi pada Reynhard tidak ada hubungannya dengan tempat dirinya bersekolah.
Memang benar saudara Reynhard ini adalah alumni SMA Negeri 1 Depok tahun 2001 tapi kan tindakan ini adalah tindakan pribadi tentu tidak akan keterkaitan atas tindakan yang dilakukan saudara Reynhard dengan status alumni SMA Negeri 1," jelasnya.
Atas apa yang dilakukan olehnya, Reynhard Sinaga dijatuhi vonis penjara seumur hidup oleh Pengadilan Manchester, Inggris.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Reynhard Sinaga Perkosa 200 Pria, Korban Kini Berani Angkat Suara
Rabu, 06 Oct 2021 16:15 WIB
Reynhard Sinaga Perkosa Ratusan Pria, Ini Respons Istana Negara
Rabu, 08 Jan 2020 16:42 WIB
Perkosa 195 Pria Inggris, Reynhard Sinaga Tersenyum Pada Hakim
Selasa, 07 Jan 2020 17:11 WIB
Perkosa Ratusan Pria, Reynhard Sinaga Pernah Dijodohkan dengan Wanita?
Selasa, 07 Jan 2020 15:06 WIB
Predator Seksual Terbuas, Reynhard Sinaga Sudah Beraksi 10 Tahun
Selasa, 07 Jan 2020 11:48 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK