Pengedar Narkoba Bersalah Membunuh Aktor Film 'James Bond'
Syafrina Syaaf |
Insertlive
Jakarta
-
Pengedar narkoba dan pembunuh berantai, Gerald Matovu, yang menargetkan korban lewat aplikasi khusus pasangan homoseksual, Grindr, telah dinyatakan bersalah oleh kelompok juri di Pengadilan Old Bailey.
Matovu dinyatakan bersalah atas pembunuhan salah satu aktor film James Bond, Eric Michels.
Pengadilan menerima keterangan saksi bahwa Matovu dan Michels bertemu di London melalui aplikasi Grindr.
Matovu juga mengaku bahwa dirinya telah menjual narkoba jenis GHB kepada Stephen Port.
Port telah didakwa bersalah atas pembunuhan empat pemuda yang mati karena diracuni dengan dosis obat yang mematikan. Para korban ini sebelumnya diperkosa oleh Port.
Matovu dan sejumlah pengedar lainnya telah diputuskan mendapatkan hukuman berat karena mengedarkan zat berbahaya, penyerangan, pembunuhan, dan pencurian.
Berdasarkan keterangan BBC, Michels diberikan dosis GHB fatal sampai menyebabkan kematian.
Selain pembunuhan, Matovu juga diputuskan bersalah atas kejahatan pelecehan seksual pada Michels.
Pengadilan juga merils informasi bahwa Matovu mengambil uang, kartu kredit, dan kartu ATM ketika Michels dalam keadaan sekarat.
(syf/syf)
Matovu dinyatakan bersalah atas pembunuhan salah satu aktor film James Bond, Eric Michels.
Advertisement
Pengadilan menerima keterangan saksi bahwa Matovu dan Michels bertemu di London melalui aplikasi Grindr.
Port telah didakwa bersalah atas pembunuhan empat pemuda yang mati karena diracuni dengan dosis obat yang mematikan. Para korban ini sebelumnya diperkosa oleh Port.
Matovu dan sejumlah pengedar lainnya telah diputuskan mendapatkan hukuman berat karena mengedarkan zat berbahaya, penyerangan, pembunuhan, dan pencurian.
Berdasarkan keterangan BBC, Michels diberikan dosis GHB fatal sampai menyebabkan kematian.
Selain pembunuhan, Matovu juga diputuskan bersalah atas kejahatan pelecehan seksual pada Michels.
Pengadilan juga merils informasi bahwa Matovu mengambil uang, kartu kredit, dan kartu ATM ketika Michels dalam keadaan sekarat.
(syf/syf)