Aktor Cameron Boyce Alami Kejang Sebelum Meninggal Dunia

Finalia Kodrati | Insertlive
Minggu, 07 Jul 2019 17:53 WIB
Cameron Boyce meninggal dunia di usia 20 tahun. Foto: Instagram/cameronboyce
Jakarta, Insertlive - Kesedihan dirasakan keluarga, penggemar dan juga keluarga besar Disney atas meninggalnya Cameron BoyceAktor berbakat ini meninggal dunia di usia muda. Ia menghembuskan napas terakhirnya di usia 20 tahun. Pihak keluarga Cameron mengumumkan kabar duka ini pada Sabtu, 6 Juni 2019 kemarin. 

"Ia meninggal dalam tidurnya karena kejang yang merupakan akibat dari kondisi medis yang sedang ia dijalani," kata juru bicara keluarga seperti dilansir dari ABC News.

Sayangnya, pihak juru bicara tak membahas soal penyakit yang diderita bintang serial Descendants ini. Mereka hanya meminta penggemar menghargai keputusan keluarga untuk meminta waktu pribadi karena kabar duka ini. 

"Kami berduka atas kehilangan putra saudara lelaki kami yang berharga," tambahnya. Diketahui, aktor muda ini telah mendedikasikan hidupnya untuk pekerjaan amal, beberapa tahun belakangan ini.

ADVERTISEMENT

Cameron mengawali kariernya di usia 9 tahun, dengan membintangi film Mirrors. Dua tahun kemudian, ia membintangi film blockbuster, Grown Ups. Di film ini, ia berperan sebagai anak Adam Sandler. ia juga membintangi sejumlah serial Disney.

[Gambas:Video Insertlive]

(fik/fik)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER