Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Han Seo Hee Klaim Ada 4 Artis YG Entertainment yang Pakai Narkoba

Nadiyas Utami Pratiwi | Insertlive
Kamis, 27 Jun 2019 16:00 WIB
Foto: Twitter.com
Jakarta, Insertlive - Bang Jung Hyun, pengacara Han Seo Hee menjadi bintang tamu di acara radio, Kim Hyun Jung's News Show, Selasa (25/6) lalu. Di acara itu, Bang Jung Hyun membicarakan tentang kasus yang berkembang yang berkaitan dengan YG Entertainment dan penggunaan obat-obatan terlarang di manajeman tersebut. Ia mengungkapkan, menurut Han Seo Hee masih terdapat beberapa artis YG yang menggunakan narkoba.

Bang Junh Hyun Pengacara Han Seo Hee/ Foto: Youtube/CBS

Han Seo Hee berkata bahwa ada empat artis lain di YG Entertainment yang menggunakan narkoba. Han Seo Hee menyebutka nama para artis tersebut. Namun, Bang Jung Hyun menjelaskan, pihaknya belum bisa menyebutkan nama karena belum memiliki bukti yang kuat.

"Sulit karena kami tidak memiliki bukti kuat untuk mengungkapkan dan melawan mereka. Tapi, Han Seo Hee sebutkan banyak nama, sekitar empat orang" kata Bang Jun Hyung seperti dilansir dari Koreaboo.



Keempat artis yang disebutkan Han Seo Hee sampai saat ini masih aktif di industri musik dan terkenal di kalangan penggemar K-Pop. Namun, mereka belum berani mengungkap nama para artis tersebut.

Sekadar informasi, ini bukan pertama kalinya Han Seo Hee mengungkapkan soal artis YG Entertainment yang terlibat dalam kasus penggunaan narkoba. Dia sebelumnya, juga pernah mengklaim bahwa banyak artis YG Entertainment yang terlibat kasus narkoba. 

(nap/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK