Pamer Foto dengan Wijin, Gisel Tantang Netizen
Mantan istri Gading Marten, Gisella Anatasia sudah tidak malu lagi menunjukkan kedekatannya dengan Wijaya Saputra atau Wijin. Ia sudah beberapa kali kepergok liburan bareng dengan Wijin. Hal ini membuat Gisel mendapat hujatan dan banjir kritikan dari netizen. Bahkan, pedasnya caci maki yang ditujukan padanya, membuat Gisel beberapa kali mencurahkan isi hatinya di Instagram. Ia mengaku pasrah.
Namun, yang terbaru, Gisel mengunggah fotonya bersama Wijin di akun Instagram miliknya. Foto itu memperlihatkan pasangan yang sedang kasmaran ini sedang berada di dalam mobil. Yang paling menarik perhatian adalah caption yang ditulis Gisel untuk menyertai foto tersebut. "So here it is.. aku sediain lapak buat yg mau membully dan mencaci maki." tulisnya.
Baca Juga : Cara Gisel Dekatkan Gempi dan Wijin |
Ia mengaku tak gentar. Ia juga tampak menyindir netizen lewat unggahannya tersebut. "Buat yg merasa tau segalanya dan merasa dirinya paling bener sedunia akhirat.. buat yg selalu memandang rendah dan iri pada kebahagiaan orang lain.. buat yg tidak pernah melihat sisi positif orang lain.. go ahead:)" lanjutnya dalam caption foto tersebut.
Gisel berhasil membuat netizen heboh. Beragam komentar mampir di postingan tersebut. Beberapa tetap mengkritiknya yang mudah jatuh cinta setelah bercerai dari Gading. Namun, banyak juga yang memberikan dukungan untuk ibu muda ini.