Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Nisya Ahmad Tak Paksakan 3 Anaknya Jadi Artis

Agasa Putra Harcis | Insertlive
Selasa, 04 Dec 2018 14:44 WIB
Nisya Ahmad/Foto: Marianus Harmita
Jakarta, Insertlive - Adik dari Raffi Ahmad, Nisya Ahmad, diketahui sudah mulai mengikuti jejak sang kakak di dunia entertainment. Terlahir dari keluarga yang memiliki darah seni yang kuat, Nisya ternyata tak serta merta meminta tiga buah hatinya untuk turut menjadi artis.

"Aku nggak memaksa ya, lihat anaknya. Kalo anaknya maunya nyanyi atau main film, lihat komitmennya. Anak-anak kan tergantung mood. Makanya aku nggak tega (untuk syuting)," kata Nisya ditemui di kediamannya di kawasan Green Andara, Cinere, Depok, Jawa Barat, Selasa (4/12).

Foto: Marianus Harmita
Nisya Ahmad

Kendati demikian, Nisya sudah mulai melihat bakat seni yang dimiliki oleh tiga buah hati. Sang putri sulung, Atqia, ternyata sudah pandai berakting. Pun demikian dengan anak keduanya, Chacha.


"Atqia sama Chacha pengen syuting. Yang paling kelihatan ini (Chacha), kalo Atqia tergantung mood," papar Nisya.

Sebagai seorang figur publik dengan jadwal yang cukup padat, Nisya Ahmad juga pernah mengenalkan tiga anaknya dengan lokasi syuting. "Pernah (bawa anak). Kalo di studio dibawa nggak apa-apa," ucapnya.

[Gambas:Video 20detik]

(ren/ren)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK