Mencicipi Mi Pedas Korea yang Menantang usai Korean Waves

Dalam beberapa tahun terakhir, budaya pop Korea Selatan alias K-Pop terus berkembang di Tanah Air.
Tidak hanya menyasar urusan musik atau fesyen, budaya Korea Selatan ini juga menjamur di dunia kuliner Indonesia.
Kedai makan khas Korea Selatan, termasuk mi pedas ala Korea pun menjamur, khususnya di Jakarta. Tidak hanya merek dagang dari luar negeri, produk lokal seperti Haus! juga merespons tren Korean Waves ini dengan meluncurkan sub-brand terbaru Hot Oppa.
Kedai ini menawarkan aneka menu khas Korea yang dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau, sehingga bisa dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat.
Secara keseluruhan, menu Hot Oppa by Haus! terdiri dari empat kategori utama, yakni Noodle Soup, Fried Ramyeon, Side Dish, dan Topokki.
InsertLive beberapa waktu lalu berkesempatan untuk mencicipi langsung mi pedas dan beberapa menu pendamping lainnya.
Untuk soal rasa, mi pedas yang dilabeli dengan jenjang level kepedasan ini memang memiliki rasa yang gurih dan benar-benar pedas dari 1 sampai 4. Untuk Insertizen pencinta pedas, level paling ekstrem di mi pedas ini bisa dijajal untuk menantang diri sendiri.
Tekstur mi pedas ini pun kenyal dan tak lembek. Bumbu yang dimasak juga disebut adalah bumbu racikan pribadi bukan instan yang diadaptasi langsung dari mi pedas Korea.
Untuk jajanan seperti topokki juga disajikan persis seperti yang ada di Korea Selatan. Ada dua rasa yang bisa dipilih, yakni original dan pedas.

Mengenal Kopi Decaf yang Aman Dikonsumsi Saat Puasa
Selasa, 18 Mar 2025 21:30 WIB
Mencicipi Hidangan Thailand yang Eksploratif di Selatan Jakarta
Sabtu, 01 Feb 2025 13:00 WIB
Pentingnya Sertifikat Halal untuk Restoran
Kamis, 09 Jan 2025 19:20 WIB
Sensasi Menikmati Uniknya Menu Italia Digabung dengan Cita Rasa Khas Indonesia
Selasa, 03 Dec 2024 19:40 WIB
Inspirasi Masak Cepat: Ikan Pindang ala Chef Steby
Sabtu, 28 Jun 2025 11:30 WIB
Resep Bika Ubi Kenyal dan Simpel, Manisnya Bikin Susah Berhenti Ngemil!
Rabu, 25 Jun 2025 21:45 WIB
Resep Tahu Walik Sederhana Tanpa Daging, Renyah di Luar dan Lembut di Dalam
Sabtu, 14 Jun 2025 17:30 WIBTERKAIT