Judika Jadi Salah Satu Penerima Royalti Tertinggi 2025, Berapa Milik Dhani?

Judika menjadi salah satu musisi penerima royalti paling banyak yang diterima tahun 2025 ini.
Data itu secara kolektif dikumpulkan oleh Performers Rights Society of Indonesia atau PRISINDO yang mengumpulkan karya ke publik atau performing rights dan bukan dari hasil penjualan lagu musisi.
"Ketika sebuah karya rekam diperdengarkan untuk kepentingan komersial seperti di hotel, karaoke dan restoran, maka para pengguna tersebut wajib membayar royalti performing rights kepada tiga pemilik hak, yaitu pencipta lagu, musisi dan penyanyi yang merekam karya tersebut, serta produser," kata Marcell selaku Ketua PRISINDO yang dilansir dari Detikcom pada Selasa (15/4).
Nama Judika itu diurutkan di antara nama dalah Via Vallen, Anji, Judika, Iwan Fals, hingga Cita Citata.
"Dengan mengetahui bahwa hak-hak pelaku pertunjukan sudah diakui dan dilindungi, semoga semakin menjadi pemacu semangat para musisi dan penyanyi untuk terus merekam karya," timpal Makki Parikesit personel Ungu yang menjabat sebagai Sekretaris PRISINDO.
Di tengah data ini, muncul pertanyaan publik soal jumlah royalti yang diterima Ahmad Dhani sebagai pencipta lagu.
Hal itu diketahui kala Dhani membeberkan bukti transfer dari Judika yang membawakan lagu ciptaannya. Judika mentransfer uang Rp15 juta untuk dua lagu yang dibawakannya karya Dhani.
Bila melihat dari data tersebut, diduga bahwa satu lagu ciptaan Dhani dihargai Rp7,5 juta.
(dis/and)
-
ahmad dhani
Ahmad Dhani
Selengkapnya - judika
- royalti dhani
- royalti judika

Ahmad Dhani Sempat Sebut Judika Maling, Ariel NOAH: Harusnya...
Rabu, 11 Jun 2025 11:15 WIB
Judika Spill Bayaran Royalti Satu Lagu Dewa 19 ke Ahmad Dhani
Rabu, 20 Mar 2024 10:40 WIB
Disindir Ahmad Dhani soal Direct License, Judika: Harusnya Musisi Kompak
Jumat, 02 Feb 2024 20:30 WIB
Bayar Royalti Lagu ke Ahmad Dhani, Ini Penjelasan Judika
Senin, 29 Jan 2024 22:17 WIB
Ahmad Dhani Sindir Selera Humor Maia Estianty & Mulan Jameela: Sama-sama Garing!
Rabu, 02 Jul 2025 19:45 WIB
Terpopuler: UAS Dikaruniai Anak ke-3 vs Pendidikan Kevin Sanjaya
Rabu, 02 Jul 2025 07:10 WIB
Terpopuler: Pendidikan Kevin Sanjaya Jadi Direktur Vs Dhani Buat Kompilasi Ucapan Maia
Selasa, 01 Jul 2025 16:15 WIBTERKAIT