Alesana Batal Manggung di Hammersonic Jakarta 2024
Alesana Batal Manggung di Hammersonic Jakarta 2024 (Foto: Istimewa)
Grup musik post-hardcore Alesana batal manggung di Hammersonic Festival Jakarta 2024. Alesana mengumumkan kabar tersebut melalui Instagram, Rabu (24/4).
"Karena keadaan yang tak terduga, Alesana tidak akan tampil di Festival Hammersonic tahun ini. Kami mohon maaf atas segalanya," tulis Alesana.
Alesana mengungkapkan rencana untuk menggelar tur di Asia Tenggara awal tahun 2025. Dengan begitu masih ada harapan untuk penonton yang ingin menyaksikan aksi Alesana.
"Kami sedang merencanakan tur di Asia Tenggara awal tahun depan, jadi kami akan bertemu lagi dengan kalian saat itu!" kata Alesana.
Berdasarkan pantauan InsertLive, banyak penonton Hammersonic yang kecewa karena Alesana batal tampil. Mereka menyatakan membeli tiket Hammersonic karena Alesana.
Meski Alesana batal tampil, masih ada Lamb Of God dan A Day To Remember yang jadi andalan di Hammersonic yang digelar pada 4 dan 5 Mei 2024 nanti.
(yoa/and)
Kreatif Selama Pandemi, Rihanna Siapkan Karya Terbaru untuk 2021
Rabu, 23 Dec 2020 12:20 WIB
Besok, Miley Cyrus dan Dua Lipa Rilis Lagu Kolaborasi
Kamis, 19 Nov 2020 21:40 WIB
Ikang Fawzi Tetap Konsisten di Dunia Musik
Minggu, 20 Jan 2019 07:58 WIB
Dua Tahun Kepergian Oon, Project Pop 'Move On' untuk Bekarya
Selasa, 15 Jan 2019 20:37 WIB
Member NewJeans Putuskan Kembali Gabung ke ADOR, Ini Alasannya
Kamis, 13 Nov 2025 10:20 WIB
Fred Durst Kenang Pertemuan Pertama dengan Sam Rivers Mendiang Bassis Limb Bizkit
Senin, 20 Oct 2025 17:45 WIB
Louis Tomlinson Ungkap Luka Lama Saat One Direction Bubar: Rasanya Seperti...
Minggu, 12 Oct 2025 13:30 WIBTERKAIT