Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Taylor Swift Satu-satunya Musisi Wanita dengan Penghasilan Tertinggi 2022

Insertlive | Insertlive
Rabu, 15 Feb 2023 19:15 WIB
Foto: Instagram
Jakarta, Insertlive -

Taylor Swift menjadi satu-satunya pesohor wanita yang masuk dalam daftar 10 artis dengan bayaran tertinggi sepanjang 2022 versi Forbes.

Pelantun Willow itu menduduki posisi ke-9 dari daftar tersebut dengan penghasilan 92 juta dollar atau setara dengan Rp1,39 triliun pada 2022.

Pada 2022, Taylor Swift mendulang kesuksesan lewat album terbarunya yang berjudul Midnights.


Album Midnights yang rilis pada Oktober 2022 laris manis di pasaran dan sukses dengan membawa pulang 12 piala Grammy.

Berkat album tersebut, Taylor Swift juga menjadi artis pertama dalam sejarah yang menyabet 10 posisi teratas tangga lagu Billboard Hot 100.

Menurut Forbes, 70 persen keuntungan album tersebut berasal dari pendapatan streaming dan penjualan album.

LOS ANGELES, CALIFORNIA - NOVEMBER 20: (EDITORIAL USE ONLY) Taylor Swift accepts the Artist of the Year award onstage during the 2022 American Music Awards at Microsoft Theater on November 20, 2022 in Los Angeles, California. (Photo by Kevin Winter/Getty Images)/ Foto: Getty Images/Kevin Winter

Sementara itu, peringkat pertama dari daftar entertainer dengan penghasilan terbesar jatuh kepada Genesis yang mendapatkan 230 dolar AS atau Rp3,4 trilun usai menjual katalog lagu mereka ke Concord Music Group pada September 2022 seharga 300 juta AS atau Rp4,5 triliun.

Selain Taylor Swift dan Genesis, tokoh-tokoh di industri hiburan Hollywood yang masuk dalam daftar ini adalah Brad Pitt, The Rolling Stone, Bad Bunny, Sting, hingga Tyler Perry.

Dalam menentukan peringkat, Forbes memperhitungkan pendapatan sebelum pajak 2022, dikurangi biaya untuk biaya operasional bisnis, serta perwakilan para artis, seperti manajer dan pengacara.

(KHS/syf)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK