Debut Film Hollywood, Ini Peran Park Seo Joon di 'The Marvels'

Yogi Alfian | Insertlive
Jumat, 02 Dec 2022 15:00 WIB
Park Seo Joon Debut Film Hollywood, Ini Peran Park Seo Joon di 'The Marvels' (Foto: Facebook/Park Seo Joon)
Jakarta, Insertlive -

Aktor Korea Selatan, Park Seo Joon, debut melalui film Hollywood lewat film The Marvels. Film yang dibintangi Park Seo Joon itu merupakan sekuel dari Captain Marvel.

Park Seo Joon nantinya akan berakting bersama dengan Brie Larson, Iman Vellani, Teyonah Parris, Samuel L. Jackson, dan masih banyak lagi aktor dalam The Marvels.

Park Seo Joon kemungkinan akan memainkan peran sebagai Amadeus Cho, seorang pahlawan remaja Korea-Amerika.

ADVERTISEMENT

Amadeus Cho adalah generasi terbaru dari Hulk, dan di komik Marvel ia dikisahkan sebagai remaja cerdas yang nge-fans dengan Bruce Banner alias Hulk.

IKUTI QUIZ

Amadeus Cho kali pertama muncul di komik Marvel berjudul Amazing Fantasy vol. 2 #15 pada Januari 2005, karya Greg Park dan Takeshi Miyazawa. Dia merupakan remaja berusia 19 tahun berdarah Korea Selatan namun tumbuh besar di Amerika Serikat. Ia adalah putra dari Helen Cho, salah satu karakter di Avengers: Age of Ultron (2015).


Pada jalan cerita komik, Cho adalah salah satu karakter paling cerdas di Semesta Marvel. Bahkan di komik Incredible Hercules #137, Cho mengikuti sebuah tes dan hasilnya menyebut ia adalah orang tercerdas ke-7 di dunia.

Lalu, ia juga memiliki kisah yang kelam, kedua orang tuanya meninggal dunia akibat serangan Pythagoras Dupree yang tadinya berencana membunuh Cho.

Amadeus ChoAmadeus Cho/ Foto: Komik Marvel

Cho yang merupakan fans Hulk pernah menjadi asisten Bruce Banner. Tak sampai di situ, Cho juga pernah menjadi asisten Hercules dan membantunya dalam pertarungan berkat kecerdasannya.

Cho yang mengganti identitasnya sebagai Brawn kemudian membentuk The Champions, tim berisikan para superhero muda, termasuk Ms. Marvel, Miles Morales, Ironheart, Nova, Viv Vision dan Scott Summers.

Film The Marvels yang menjadi debut Park Seo Joon di Hollywood direncanakan tayang pada 28 Juli 2023.

(yoa/syf)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER