Buka-bukaan HONNE soal Album Baru

HONNE dikenal sebagai duo musik elektronik asal London, Inggris yang beranggotakan Andy Clutterbuck dan James Hatcher yang dibentuk pada 2014 silam.
Andy Clutterbuck dan James Hatcher sudah lima kali mengunjungi Indonesia untuk menyapa para penggemar.
Kali ini, Andy Clutterbuck dan James Hatcher kembali ke Indonesia untuk merayakan perilisan album terbaru bertajuk Let's Just Say The World Ended A Week From Now, What Would You Do? yang rilis pada Oktober 2021 silam.
Dalam wawancara eksklusif InsertLive bersama HONNE, Andy Clutterbuck dan James Hatcher awalnya bercerita bagaimana perasaan keduanya bisa kembali datang ke Indonesia untuk kelima kalinya.
"Kami sangat senang kembali ke Indonesia karena semenjak pandemi kami tak bisa ke mana-mana. Kami rencananya akan explore Jakarta Selatan untuk melakukan banyak hal saat free time, misalnya mencari kafe yang cozy dan bagus," beber Andy Clutterbuck.
Andy Clutterbuck dan James Hatcher lantas bercerita bagaimana perasaan mereka saat menuliskan single terbaru bertajuk Let's Just Say The World Ended A Week From Now, What Would You Do?.
"Sebenarnya berasal dari judul album kami. Judul itu terbaca negatif, tapi kami sebenarnya ingin memberikan impresi yang positif. Kami hanya ingin mencoba merasakan bagaimana hidup tanpa musik. Kami ingin up to date tentang kehidupan sejauh ini, entah mengenai aku atau James," kata Andy Clutterbuck.
"Lagu ini kami bikin dan rilis sebelum pandemi, yaah mungkin kadang kita bisa juga memprediksi bagaimana masa depan," sambung James Hatcher.
![]() |
Selain membahas soal lagu Let's Just Say The World Ended A Week From Now, What Would You Do?, James Hatcher dan Andy Clutterbuck juga membeberkan inspirasi serta ide mereka saat menuangkannya dalam lagu Dancing on The Clouds.
"Kami memulainya saat memikirkan akan membuat album, kami mulai mencari instrumen yang sesuai, lalu mendengarkan sejumlah lagu. Kami menuliskan lirik yang benar-benar kami rasakan. Lalu, kami mencari melodi serta menulis liriknya," imbuh James.
"Terkadang, kami menulis musik dulu, tapi tak jarang kami sambil menulis liriknya juga. Bisa juga mood memengaruhi proses penulisan lagu juga," pungkas Andy Clutterbuck menimpali.
(dis/and)
Harga Tiket dan Seating Plan Konser HONNE di Jakarta 2023
Kamis, 11 May 2023 20:45 WIB
Cerita HONNE Balik ke Indonesia, Cari Gado-gado hingga Keliling Jaksel
Senin, 21 Nov 2022 19:45 WIB
Karaoke Bareng Vira Talisa & Honne di Mola Chill Fridays
Sabtu, 24 Jul 2021 14:20 WIB
Honne Tambah Hari Konser di Indonesia, Gara-gara Gempi?
Jumat, 30 Aug 2019 10:47 WIBTERKAIT