Pamungkas Bawa 'To the Bone' Kalahkan Dominasi Weird Genius di Spotify

ikh | Insertlive
Kamis, 29 Apr 2021 22:45 WIB
Pamungkas Pamungkas Bawa 'To the Bone' Kalahkan Dominasi Weird Genius di Spotify / Foto: Instagram/pamungkas
Jakarta, Insertlive -

Penyanyi Pamungkas sukses membawa To the Bone menjadi lagu paling lama yang bisa bertengger di puncak tangga lagu Indonesia Top 50 Spotify. Lagu To the Bone mampu bertengger di puncak selama tujuh minggu berturut-turut sejak 9 Maret 2021.

Rekor ini sebelumnya dipegang oleh Weird Genius dan Sara Fajira lewat lagu LathiWeird Genius dan Sara Fajira membawa Lathi bertahan di puncak tangga lagu Indonesia Top 50 selama enam minggu pada 2020.

Selain itu Pamungkas juga sukses membawa lagu To the Bone bertengger di puncak tangga lagu Spotify lainnya seperti tangga lagu Viral 50 Indonesia dan tangga lagu Viral 50 global. Pamungkas mengaku tak menyangka dan bersyukur atas pencapaian tersebut.

ADVERTISEMENT

"Saya bersyukur atas dukungan dari para pendengar. Saya sangat senang dapat meraih prestasi baru dalam perjalanan karier saya. Berhasil berada di puncak tangga lagu Indonesia dengan durasi hingga selama ini merupakan sesuatu yang tidak pernah saya bayangkan sebelumnya," kata Pamungkas dalam siaran pers, Kamis (29/4).

"Spotify selalu menjadi mitra yang hebat di sepanjang karier bermusik saya, khususnya dalam memperjuangkan musik saya dan mendukung saya hingga berada di titik ini. Menciptakan musik yang menghubungkan saya dengan para pendengar dengan cara yang begitu kuat, misalnya To the Bone, sungguh terasa menyenangkan," sambung Pamungkas.

Kossy Ng selaku Head of Music Spotify Asia juga memberikan pujian atas pencapaian Pamungkas. Kossy melihat perkembangan musik yang luar biasa dari Pamungkas sejak pertama kali berkarir.

"Pamungkas merupakan musisi yang unik dan luar biasa. Kami sungguh bersemangat untuk bekerja sama dengan Pamungkas sejak pertama kali mengenalnya. Spotify telah mengambil bagian dalam perjalanan karier Pamungkas sejak akhir 2019. Sejak saat itu, kami menyaksikan perkembangan dan pencapaian luar biasa yang berhasil diraihnya, termasuk ketika menjadi artis pria yang paling banyak didengarkan di Indonesia pada Wrapped 2020," kata Kossy.

Selain itu Kossy juga menilai bahwa lagu To the Bone sukses membuat para pendengar merasa terhubung dengan lagu tersebut. Hal ini terbukti dengan pencapaian lagu To the Bone yang mampu bertengger di puncak tangga lagu Indonesia.


"To the Bone memuncaki tangga lagu dengan durasi selama ini, menjadi bukti begitu banyaknya pendengar di Spotify yang terhubung dengan musik yang diciptakan oleh Pamungkas. Kami berharap bisa terus membantu para pendengar untuk dapat menemukan berbagai macam artis, genre, dan lagu dari Indonesia, serta mendukung dan mengangkat lebih banyak talenta lokal untuk para penggemar di Indonesia dan di luar negeri," tutup Kossy.

(ikh/ikh)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER