Pesan Gary Vaynerchuk untuk Para Pengusaha Muda Indonesia

Gary Vaynerchuk hadir di acara Mola Living Live pada Jumat (13/3) pukul 22.00 WIB.
Dipandu oleh Dino Patti Djalal dan Pandu Sjahrir, Gary secara terbuka bercerita bagaimana ia memulai kerajaan bisnisnya.
"Saat itu aku mulai di usia 7 tahun dengan menjual es lemon dan kartu-kartu mainan, kartu baseball untuk teman-teman sebayaku. Aku melihat keuntungan ini bisa membuatku memiliki uang jajan sendiri," ujar Gary.
Semangatnya di bisnis terus membawa Gary berkembang hingga namanya dikenal sebagai seorang pengusaha sukses serta internet personality.
Tanpa ragu, Gary juga memberikan motivasinya untuk para pengusaha muda yang tengah berjuang di tengah pandemi COVID-19.
"Tujuan dan semangat kamu adalah suatu hal yang rentan, aku nggak bisa bilang banyak hal karena itu kembali ke diri kamu masing-masing," bebernya.
"Gali tujuan dan semangat kamu yang ada dalam diri bukan untuk siapapun, bukan untuk orang tuamu, bukan untuk kebanggaan di teman-temanmu, tunjukkan dirimu sendiri," tukasnya.
(dis/dis)

Richard Gere Rela Pergi ke Kelab Gay demi Totalitas Peran
Sabtu, 15 Jan 2022 21:30 WIB
Bincang-bincang Bersama Richard Gere di Mola Living Live Nanti Malam
Kamis, 13 Jan 2022 15:00 WIB
Mola TV Bakal Ngobrolin Film bareng Maestro Film Francis Ford Coppola
Kamis, 21 Jan 2021 16:20 WIB
Sutradara Darren Aronofsky Hadir di Mola Living Live Malam Ini
Selasa, 24 Nov 2020 16:40 WIBTERKAIT